Suara.com - Mantan istri Kurnia Meiga, Azhiera Adzka Fathir akhirnya membongkar alasan menceraikan eks kiper nomor satu Timnas Indonesia itu pada awal 2023. Ada beberapa faktor yang melatarbelakangi perpisahan tersebut, dan faktor ekonomi bukan salah satu alasannya.
Pertama, Azhiera Adzka Fathir menceritakan peristiwa yang sempat ia sebut sebagai kesalahan fatal Kurnia Meiga sebelum rumah tangga mereka berakhir.
Sosok yang akrab disapa Azizah menyebut Kurnia Meiga membuat murka ayah mertuanya karena asyik mabuk-mabukan saat sang istri hamil 6 bulan di 2022.
"Biasanya, dia minum sama temen-temennya cuma sampai jam 3 pagi. Tapi terakhir itu, dia minum sampai jam 7 pagi dan ketahuan sama papa," kisah Azhiera Adzka Fathir di kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo, Minggu (10/3/2024).
"Papa nyamperin Ega ke dalem rumah, kondisi marah. 'Kamu nggak kasihan sama istri kamu di dalem? Lagi hamil besar loh'," sambungnya.
Parahnya lagi, Kurnia Meiga saat itu sudah dalam keadaan sakit. Sikap Meiga yang tetap mengonsumsi minuman beralkohol membuat sang mertua merasa upayanya mengobati menantunya sia-sia.
"'Kamu itu udah sakit, saya tiap hari doain kamu, tapi kamu malah ngundang setan ke sini'," kenang Azhiera Adzka Fathir.
"Papa itu saking sayangnya sama Ega, sampai mau jual GOR pribadi R p40 miliar buat nyembuhin Ega. Jadi ya kaget dong, wajar orang tua marah," lanjut sang mantan model dengan suara bergetar menahan tangis.
Kecewa berat, sang ayah mertua akhirnya meminta Kurnia Meiga angkat kaki dari rumah. Mengingat saat itu, rumah yang ia tempati merupakan milik keluarga sang istri.
Baca Juga: Disorot Usai Bangkrut, Kurnia Meiga Kini Ditunjuk Jadi Model Iklan
"Akhirnya papa bilang, 'Udah, kamu pulang aja sana. Biar anak sama cucu saya biar saya yang urus'," kata Azhiera Adzka Fathir.
Sejak saat itu, Kurnia Meiga benar-benar memilih pergi dari rumah dan tidak pernah kembali. Niat meminta maaf karena sudah melukai perbuatan sang mertua lewat kebiasaan mabuk-mabukan pun tidak pernah dilakukan.
"Maksudku, ya minta maaf dong, kan posisinya emang salah. Aku mau temenin buat minta maaf. Tapi dia tetep nggak mau dan pergi nggak balik-balik," jelas Azhiera Adzka Fathir.
Jauh sebelum peristiwa mabuk-mabukan di rumah terjadi, Azhiera Adzka Fathir juga sudah banyak memendam luka atas perbuatan Kurnia Meiga. Mulai dari perselingkuhan hingga KDRT sudah ia alami bersama anak-anak.
"Ya aku kan akhirnya juga mikir, udah nggak ada yang bisa diharapin lagi," kata Azhiera Adzka Fathir.
Perceraian Kurnia Meiga dan Azhiera Adzka Fathir sendiri diproses di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat setelah proses persalinan anak ketiga mereka dilangsungkan. Sikap Meiga saat itu memantapkan langkah Azizah untuk menyudahi rumah tangga mereka di pengadilan.
Berita Terkait
-
Disorot Usai Bangkrut, Kurnia Meiga Kini Ditunjuk Jadi Model Iklan
-
Terlilit Utang Gegara Sakit Langka, Kurnia Meiga Jual Medali Emasnya hingga Emping
-
Blak-blakan Pilih Bercerai dengan Kurnia Meiga, Istri: Saya Tak Bisa Buka Aib Mantan Suami
-
Nasib Mantan Istri Kurnia Meiga Seperti Langit dan Bumi, Dulu Model Kini Terlilit Utang
-
Selain Kurnia Meiga, Ini 3 Mantan Pemain Timnas yang Diceraikan Istri
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki