Suara.com - Barang branded milik anak-anak artis belakangan jadi perbincangan. Kali ini tas Mikhayla Bakrie anak Nia Ramadhani dan Amora Lemos putri Kris Dayanti yang dibandingkan.
Mikhayla Bakrie dan Amora Lemos ternyata seumuran. Hanya saja Amora lahir sembilan bulan lebih dulu dari Mikhayla.
Amora Lemos lahir pada 5 September 2011, sementara Mikhayla Bakrie 2 Juni 2012. Mereka juga sama-sama kelas 7 SMP, Amora di HighScope Indonesia, sementara Mikhayla di British School Jakarta.
Baru-baru ini, Mikhayla Bakrie tampil serba ungu dalam potret keluarga terbaru. Warna tas sulung dari tiga bersaudara tersebut juga senada dengan gaunnya.
Tas Mikhayla ternyata berasal dari brand JACQUEMUS Le Chiquito Noeud, tote bag berbahan kulit warna lilac. Berdasarkan website www.mytheressa.com, harga tas Mikhayla sekitar Rp10,9 juta.
Di kesempatan berbeda, Amora Lemos terlihat mengenakan tas mini hitam dari brand Gucci. Tas Gucci GG Marmont Super Mini Bag itu dibanderol harga sekitar Rp18,6 juta di website www.gucci.com.
Kendati lebih mahal tas Amora Lemos ketimbang Mikhayla Bakrie, latar belakang keluarga mereka sebenarnya hampir sama. Ayah Amora dan Mikhayla sama-sama seorang pengusaha, sementara ibu keduanya adalah artis kenamaan.
Mikhayla Bakrie merupakan putri sulung Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. Ibu Mikhayla dulunya pemain sinetron, sementara ayahnya merupakan Wakil Direktur Utama PT Bakrie & Brothers Tbk.
Amora Lemos juga anak sulung dari pernikahan Kris Dayanti dengan Raul Lemos. Namun Amora punya enam kakak, dua dari dari pernikahan pertama Kris Dayanti dan empat dari Raul Lemos.
Baca Juga: Seumuran, Tas Branded Amora Lemos Kebanting Shafeea Ahmad?
Kris Dayanti merupakan salah satu diva yang terjun ke dunia politik sebagai anggota DPR RI. Sedangkan Raul Lemos ayah Amora adalah pengusaha tekstil di Timor Leste.
Salah satu perbedaan Amora Lemos dan Mikhayla Bakrie adalah karier mereka. Mikhayla hingga saat ini belum terlihat meneruskan jejak sang ibunda, sementara Amora telah dikontrak jadi penyanyi.
Pada 15 Agustus 2022, saat usianya masih 11 tahun, Amora Lemos telah menandatangani kontrak dengan label rekaman Sony Music Indonesia karena suara indahnya yang menurun dari Kris Dayanti.
Mikhayla Bakrie ternyata sebenarnya juga ingin jadi aktris seperti Nia Ramadhani. Namun Nia sepertinya tidak setuju dengan keinginan putrinya itu.
Nia Ramadhani beranggapan apabila Mikhayla Bakrie tak perlu jadi artis karena prestasinya di sekolah. Mendengar Mikhayla tertarik menjadi artis, Nia mengaku akan mempertimbangkannya 10 tahuk ke depan.
Di sisi lain, Mikhayla Bakrie mengaku sudah punya rencana apabila Nia Ramadhani tak mengizinkannya menjadi aktris. Ia mengaku akan menjadi pebisnis seperti sang ayah, atau seorang atlet yang diperbolehkan Nia.
Berita Terkait
-
Masih Balita, Harga Tas Mini Ameena Saingi Mikhayla Bakrie Cucu Konglomeraat
-
Posting Keseruan Karaoke saat Malam Pertama Ramadan, Nia Ramadhani Dikritik Warganet
-
Koleksi Tas Branded Mikhayla Bakrie, Lebih Mahal Ketimbang Punya Nia Ramadhani?
-
Mewah Sejak Kecil, Amora Lemos Saingi Aurel Hermansyah Tenteng Tas Mini Belasan Juta Rupiah
-
Ayahnya Sama-sama Tajir, Beda Tas Sekolah Mikhayla Bakrie dan Amora Lemos
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa