Suara.com - Vadel Badjideh mengungkap bahwa Lolly adalah sosok pacar yang mendukung kariernya sebagai dancer. Begitu pun sebaliknya, dia mengaku akan terus mendukung Lolly dalam berbagai situasi.
Salah satu bentuk dukungan Vadel Badjideh adalah agar Lolly kembali menggeluti olahraga panahan. Saat masih sekolah di Indonesia, Nikita Mirzani membanggakan Lolly yang kerap jadi juara.
"Apapun gue dukung dia. Kayak dia dulu panahan, gue suruh panahan lagi," ujar Vadel Badjideh dalam bincang-bincang acara I-Talk yang tayang belum lama ini.
Sementara untuk masalah keluarga Lolly yang masih bermusuhan dengan Nikita Mirzani sang ibu, Vadel Badjideh enggan ikut campur. Kendati begitu, Vadel terus meminta Lolly untuk berbaikan dengan ibunya.
"Gue udah berusaha bantu, Lolly gue bawa pulang, tapi kalau gimana-gimana, gue nggak tau," jelas Vadel Badjideh.
Pernyataan Vadel Badjideh sudah membawa pulang Lolly membuat Maria Christy sebagai host I-Talk terkejut. Namun ketika Maria meminta bukti, Vadel enggan memberikan.
"Gue anterin ke rumahnya, rumah keluarganya. Ada buktinya, nanti tanggal mainnya ada," kata Vadel Badjideh.
Bintang dan Martin kakak-kakak Vadel Badjideh menjadi saksi Lolly telah diantar pulang ke rumah Nikita Mirzani. Pernyataan itu sekaligus membantah tudingan apabila Vadel 'membawa lari' anak orang yang notabene masih di bawah umur.
"Banyak orang yang bilang kan gue nggak bawa pulang Lolly. Gue dibilangnya nggak ketemu keluarga Lolly. Padahal gue udah bawa balik ke rumahnya Lolly," terang Vadel Badjideh.
Baca Juga: Vadel Badjideh Pede Sebut Lolly Hanya Cinta Kepadanya, tapi Masih Ogah Nikah
Awalnya Vadel Badjideh menjemput Lolly di bandara bareng kakak-kakaknya. Setelah bertemu Lolly, Vadel mengantarkan sang kekasih ke rumah Nikita Mirzani.
"Awal dari dia balik, di bandara, kan dia nyampe jam 11 (malam), setengah satu (dini hari) langsung gue bawa ke keluarganya dia," beber Vadel Badjideh.
"(Nikita Mirzani) Nggak ada (respons). Yang penting gue (sudah) bawa (Lolly). Nggak ada urusan juga sama gua," sambungnya.
Di sisi lain, Nikita Mirzani menegaskan apabila sudah tak pernah berhubungan atau berkomunikasi dengan Lolly. Ada pula warganet yang menyebut Nikita ogah membukakan pintu meski Lolly sudah berada di depan rumahnya.
"Lupa (bawa martabak telur)," seloroh Vadel Badjideh.
"Makanya elu nggak dibukain pintu," sahut Maria Christy.
Berita Terkait
-
Vadel Badjideh Pede Sebut Lolly Hanya Cinta Kepadanya, tapi Masih Ogah Nikah
-
Diancam Nikita Mirzani, Profesi Suami Kiky Saputri Tak Kalah Moncer dari Rizky Irmansyah
-
Saking Gak Rela Dikaitkan Kasus Lolly Bawa Kabur Rp90 Juta, Nikita Mirzani Minta Lakukan Ini
-
Endorse Rp90 Juta yang Jadi Kasus Lolly Rupanya Judi Online, Vadel Badjideh: Gue yang Setop
-
Mata Sembab Setelah Menangis Sampai Pagi, Nikita Mirzani Terharu Dapat Kejutan dari Keluarga Rizky Irmansyah
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash
-
Gara-gara Foto Pakai Gaun Biru, Sabrina Alatas Dituding Hamil Anak Hamish Daud
-
Sinopsis Film King, Kolaborasi Perdana Shah Rukh Khan dan Putrinya di Layar Lebar
-
Adu Kekayaan Raisa Andriana Vs Sabrina Alatas: Jomplang Tarif Diva dan Gaji Chef
-
Apa Itu Ganja dan Ekstasi yang Positif Dipakai Onadio Leonardo?
-
Sinopsis Zomvivor, Serial Zombie Thailand Bertabur Bintang Ganteng dan Trending di Netflix
-
Aileen: Queen of the Serial Killers Baru Tayang di Netflix, Kisah Nyata PSK Jadi Pembunuh Berantai