Suara.com - Inul Daratista sudah mudik ke kampung halamannya di Pasuruan, Jawa Timur. Kesempatan sekali dalam setahun tersebut digunakan Inul untuk bagi-bagi Tunjangan Hari Raya atau THR.
Dalam video yang dibagikan pada Sabtu (6/4/2024), halaman rumah Inul Daratista tampak dipenuhi segerombolan bapak-bapak. Bingkisan dalam kantong plastik berwarna merah serta sebuah amplop berisi uang tunai siap dibagikan.
"Inshaa Allah tiap tahun makin bertambah rezeki. Alhamdulillah tak kurang suatu apapun Allah ya Rabb. Semua dicukupkan dilebihkan. Mudik berbagi," tulis Inul Daratista sebagai caption.
Cara Inul Daratista berbagi di depan rumahnya ternyata menuai pro kontra. Pasalnya dalam video yang dibagikan, para penerima THR tampak berdesak-desakan.
Sejumlah saran dituliskan warganet. Namun Inul Daratista menegaskan apabila seperti inilah caranya berbagi setiap tahun.
BACA JUGA: Denny Caknan Tolak Bukber karena Takut CLBK, Reaksi Bella Bonita Jadi Sorotan
BACA JUGA: 7 Potret Artis Umrah di 10 Hari Terakhir Bulan Ramadan 2024
"Mba besok-besok lagi kasih tali atau benang gitu loh biar mereka bisa tertib ngantri gak semrawut gitu," komentar akun @mrs_d.sulis***.
Inul Daratista rupanya sudah menyiapkan tempat mereka menunggu dengan kursi. Namun mereka sendiri yang takut tidak kebagian hingga memilih berdesak-desakan, padahal Inul menyiapkan bingkisan untuk lebih dari seribu penerima.
"Halah tiap tahun begini mas wkwkwk orang tua-tua mah suka begini asik aja. Katanya pada srondol-srondol (desak-desakan) biar dikasih kursi ya pada berdiri. Kursinya ditinggal, takut ga kebagian katanya hahaha padahal aku sudah bikin bingkisannya 1000-an lebih," jelas Inul Daratista.
Ada pula yang menyarankan Inul Daratista membagikannya dari rumah ke rumah. Namun karena jumlah penerima yang banyak, Inul merasa cara itu tidak akan efektif.
"Yang betul bagikan naik mini truk ke rumah-rumah," kata akun @dedeksuyadi_cobraka***.
"Bisa 2 hari 2 malam, emangnya mau ngonten. Dikontenin, gempor (capek) dong wkwkwk," balas Inul Daratista.
Terlepas dari itu semua, Inul Daratista sudah memikirkan keselamatan para penerima apabila berdesak-desakan saat menerima bingkisannya. Oleh sebab itu, Inul mengutamakan penerima bapak-bapak.
"Yang jadi pertanyaan saya yang hadir kok kebanyakan bapak bapak. Kayak fans mbak Inul semua iku," tanya akun @farida7***.
Berita Terkait
-
Inul Daratista Kenang Momen Dimusuhi Penyanyi Dangdut hingga Dilempar Sepatu
-
Kenang Momen Dimarahi Rhoma Irama, Inul Daratista Gemetar hingga Nyaris Pingsan
-
Inul Daratista Alami Penyumbatan di Otak Bagian Kiri
-
Dianggap Jadi Ibu yang Lalai, Inul Daratista Kasih Komentar Nyinyir ke Aghnia Punjabi
-
Niat Sindir Iis Dahlia, Adegan Vega Darwanti Gandeng Tangan Adam Suseno Disorot
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak