Suara.com - Shandy Purnamasari mengungkap tradisi keluarganya setiap lebaran. Angpao yang biasa diberikan orang dewasa kepada anak kecil akan ditukar Shandy dengan nominal yang fantastis.
Dalam konten di Instagram Rabu (10/4/2024), Shandy Purnamasari mengungkap keuntungan angpao anak-anaknya serta 'kerugian' karena ia menukar dengan nilai yang tak sedikit.
Pertama-tama, anak-anak Shandy Purnamasari mendapatkan Rp500 ribu dari sang opa. Shandy lantas menukarnya dengan uang Rp100 juta.
Selanjutnya nenek dan kakek anak-anak Shandy Purnamasari juga memberikan angpao Rp500 ribu. Nenek dan kakek tersebut masing-masing juga mendapat Rp100 juta dari Shandy.
BACA JUGA: Ikut Tahlilan Stevie Agnecya, Penampilan Celine Evangelista Berhijab Disorot
Kemudian ada Om Ganesya dan Tante Friska memberi Rp700 ribu, kemudian dibalas Rp50 juta dan Rp20 juta. Om Aang yang tak memberikan angpao pun tetap menerima Rp30 juta.
Om Agung dan Tante Dian yang memberi anak-anaknya Rp200 ribu dibalas Shandy Purnamasari Rp45 juta. Aan Story yang ikut berlebaran dengan Shandy mendapat Rp50 juta setelah memberi angpao Rp10 juta.
Anak-anak Shandy Purnamasari juga menerima Rp100 ribu dari Om Nunu, Rp 500 ribu dari Sus Melan, Rp200 ribu dari Sus Ana, Rp200 ribu dari Sus Wati, Rp200 ribu dari Sakha dan Ayesha,
Untuk membalas angpao sejumlah Rp1,2 juta tersebut, Shandy Purnamasari memberikan total Rp50 juta kepada masing-masing dari mereka. Apabila ditotal, anak-anak mendapat angpao sekitar Rp13 juta, sementara Shandy mengembalikannya dengan nominal lebih dari Rp500 juta.
"Kalian dapet berapa nih?" tanya Shandy Purnamasari di caption. Mengetahui nominal fantastis tersebut, warganet mengaku iri dan ingin menjadi kerabat Shandy.
"Gimana caranya jadi saudara mas gilang?" seloroh akun @ceritasur***. "Tutorial jadi temennya mbak @shandypurnamasari gimana sih gaes?" sahut akun @kaniawedd***.
BACA JUGA: Diajak Shandy Purnamasari Jalan-jalan ke Eropa, Lesti Kejora dan Happy Asmara Ngamen di Dalam Bus
Sebagai informasi, Shandy Purnamasari merupakan istri Gilang Widya Pramana atau yang lebih dikenal dengan nama Juragan 99.
Pernikahan Shandy Purnamsari dan Juragan 99 dikaruniai dua putri, masing-masing bernama Amberly Lasha Shakayla dan Felicia Lasha Zafeera.
Shandy Purnamasari dan Juragan 99 selama ini dikenal sebagai Crazy Rich asal Malang, Jawa Timur. Shandy adalah salah satu pemilik brand kecantikan ternama, MS Glow.
Berita Terkait
-
Babe Cabita Meninggal, Juragan 99 Ungkap Chat Terakhir dengan Almarhum: Aku Semakin Baik Mas
-
Ungkit Lagi Kasus KDRT Lesti Kejora, Rizky Billar Diduga Sindir Sandy Arifin
-
Fuji Kode Kangen Liburan, Bos MS Glow Malah Ajak Aaliyah Massaid ke Eropa
-
Liburan ke Eropa Bareng Shandy Purnamasari, Ini Koleksi Tas Branded Para Seleb: Dari Aaliyah Massaid Hingga Lesti Kejora
-
Liburan Ke Italia, Outfit Aaliyah Massaid Tuai Pujian: Natural dan Gak Centil
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen