Suara.com - Salah satu momen yang berkesaan saat lebaran adalah memakan masakan yang khas. Biasanya setiap rumah memiliki hidangan istimewa yang disajikan saat lebaran.
Begitu pula dengan politis Anies Baswedan. Di hari lebaran ia rupanya merayakan momen kemenangan ini dengan meriah.
Ia tidak hanya membagikan momen saat open house dengan warga sekitar tetapi juga hidangan yang disantap saat lebaran. Melalui akun Twitternya, Anies memperlihatkan makanan yang ada di meja makannya.
“Menu lebaran keluarga Baswedan, apa menu makanan lebaran di tempat teman-teman?” begitu cuitannya.
BACA JUGA:Puan Maharani Ingatkan Pemerintah Jamin Keamanan Masyarakat Saat Mudik Lebaran
Anies Baswedan menjelaskan mengenai menu masakan lebaran yang tersaji di rumahnya. Calon presiden ini mengungkap bila beragam masakan itu merupakan hasil karya sang istri, Fery Farhati.
Ada beberapa makanan yang tersaji di meja makan rumah Anies Baswedan, termasuk hidangan khas yakni opor.
BACA JUGA:Arti Shimmer pada Baju Lebaran yang Sedang Jadi Tren hingga Viral di Idul Fitri 2024
“Ini makanan yang udah disiapin Fery, ini khas di keluarga kita,” tutur Anies riang.
Fery Farhati pun mulai menjelaskan nama makanan yang tersaji mulai dari lontong, gulai, opor, sambal goreng, lodeh, hingga serundeng.
Anies juga memperlihatkan cara menyantap makanan tersebut yakni dengan mencampur setiap makanan yang dibuat oleh sang istri tercinta. Ia dengan bangga memperlihatkan isi piringnya.
Tak hanya itu, di akhir video Anies Baswedan rupanya memberi pesan manis untuk ibu-ibu di musim lebaran ini. Ia mengucap terima kasih atas kerja keras para ibu-ibu di musim lebaran ini.
“Saya ingin sampaikan terima kasih buat semua ibu-ibu di seluruh Indonesia yang bekerja keras menyiapkan suasana di tiap rumah menjadi suasana yang menyenangkan, suasana yang membahagiakan,” tuturnya.
Bukan tanpa alasan, Anies merasa bila lebaran yang menyenangkan tak luput dari kerja keras para ibu.
“Ibu-ibu yang kerja menyiapkan masakan, menyiapkan rumahnya, menyiapkan kumpul keluarganya, walaupun kerjanya nggak terlihat ya, menyambung tradisi, jadi terima kasih buat semuanya, insyaAllah selalu sehat,” sambungnya.
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Kepergok Kasih THR ke Anak-Anak Depok Rp20 Ribu, Honor Sekali Manggung Berapa Sih?
-
Asal Usul Baju Shimmer dari China? Ini Sejarah hingga Perpaduan Hijab yang Cocok
-
Momen Artis Bagi-bagi THR: Ivan Gunawan Panen Pujian, Ayu Ting Ting Banjir Nyinyiran
-
Hadiri Open House Anies Baswedan, Baju Koko dan Tas Tom Lembong Curi Perhatian
-
Maia Estianty Bagi-Bagi Hampers Lebaran Skincare Premium, Harganya Gak Kaleng-Kaleng
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Korea, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Sony Dikabarkan Siap Garap Film Labubu, Viral Usai Dipopulerkan Lisa BLACKPINK
-
Baim Wong Siapkan Proyek Film 'Avengers', Gaet Reza Rahadian Hingga Christine Hakim
-
Raisa Bongkar Makna Personal di Balik Lagu 'Semua di Sini'
-
Tora Sudiro Beri Pesan 'Nakal' Buat Boiyen di Hari Pernikahan: Jangan Lupa Gosok Gigi Sebelum Ciuman
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Ruben Onsu Keberatan Sarwendah Ajak Anak Live Malam-Malam, Dibandingkan dengan Putra Raffi Ahmad
-
Siap Lapor Polisi, Pihak Habib Bahar Bin Smith Beberkan Bukti Nafkahi Helwa Bachmid
-
Mau Nikah Seperti Boiyen, Rafael Tan Sampai Minta Diinjak Jempol Kakinya
-
Cerita dr Gia Soal Rahim Copot Tak Dipercayai Rekan Sejawat, Saksi Hidup Akhirnya Muncul