Suara.com - Drama Korea Bitter Sweet Hell atau yang sebelumnya dikenal dengan judul Our Home adalah drama black comedy baru yang akan tayang di MBC pada 24 Mei 2024 mendatang. Drama ini bertabur bintang yaitu Kim Hee Sun, Lee Hye Young, Kim Nam Hee, Chansung 2PM, Jaechan DKZ, Shin So Yul, Jung Gun Joo, dan Ahn Gil Kang.
Berikut ini merupakan sinopsis Bitter Sweet Hell lengkap dengan karakter menarik di dramanya melansir dari Soompi dan sumber lainnya.
Sinopsis Bitter Sweet Hell
Bitter Sweet Hell atau Our Home akan tayang perdana di MBC mulai 24 Mei 2024 mendatang. Drama black comedy baru ini dipimpin oleh penulis Nam Ji Yeon dari So I Married the Anti-Fan dan sutradara Lee Dong Hyun dari She Knows Everything dan Doctor Lawyer.
Kim Hee Sun, Lee Hye Young, Kim Nam Hee, Chansung 2PM, Jaechan DKZ, Shin So Yul, Jung Gun Joo, dan Ahn Gil Kang siap membintangi drama ini. Bitter Sweet Hell berkisah tentang Noh Young Won (Kim Hee Sun), psikiater top Korea yang bekerja sama dengan ibu mertuanya yakni novelis misteri Hong Sa Gang (Lee Hye Young) untuk melindungi keluarga mereka dari pemeras tak dikenal.
Pemain Bitter Sweet Hell
Kim Hee Sun akan memainkan peran sebagai Noh Young Won, konselor keluarga terbaik Korea yang terkenal dan dicintai oleh publik. Kehidupan Noh Young Won nyaris sempurna, baik itu karier maupun keluarga.
Namun, sebuah insiden mengguncang segalanya. Noh Young Won mulai bekerja sama dengan ibu mertuanya yakni Hong Sa Gang demi melindungi keluarganya. Peran Hong Sa Gang yang dimainkan oleh Lee Hye Young adalah seorang novelis misteri.
Kim Nam Hee siap mengesankan pemirsa lewat peran sebagai suami Noh Young Won yang bernama Choi Jae Jin. Dia bekerja sebagai ahli bedah plastik yang terkenal.
Choi Jae Jin adalah sosok family man yang sangat menyayangi istri, ibu, dan anaknya. Sementara itu, Chansung 2PM akan menjadi Noh Young Min, adik dari Noh Young Won yang kurang dewasa dan keras kepala.
Jaechan DKZ siap berperan sebagai anak Noh Young Won dan Choi Jae Jin yang bernama Choi Do Hyun. Tidak hanya punya wajah tampan, Choi Do Hyun juga anak yang cerdas dan santun.
Shin So Yul siap bergabung di Bitter Sweet Hell sebagai karakter yang bernama Oh Ji Eun. Dia merupakan ahli bedah plastik yang bekerja di rumah sakit yang sama dengan Choi Jae Jin.
Jung Gun Joo akan menciptakan ketegangan di drama ini lewat perannya sebagai Moon Tae Oh. Dia merupakan guru matematika Choi Do Hyun yang kelihatan ceria dan polos, tetapi sebenarnya menyimpan sisi misterius.
Tak ketinggalan ada aktor senior Ahn Gil Kang yang akan berperan sebagai Park Kang Sung. Park Kang Sung adalah pemilik restoran yang bersedia melakukan apa saja untuk Hong Sa Gang.
Berita Terkait
-
Cha Eun Woo Terlihat Putus Asa di Still Cuts Baru Drama 'Wonderful World'
-
Beauty and Mr. Romantic Episode 3: Panik, Ji Hyun Woo dalam Masalah Besar
-
Fakta-Fakta Film Siksa Kubur: Sinopsis, Pemeran dan Penjelasan Endingnya
-
Dua Episode Spesial Queen of Tears Dijadwalkan Tayang pada Awal Mei 2024
-
Penyanyi Korea Selatan Park Bo-ram Meninggal di Usia 30 Tahun, Salah Satu Pengisi OST Drama Reply 1988
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax