Suara.com - Bunda Corla mulai ingat mati seiring usia yang semakin tua. Corla bingung memikirkan kelak seperti apa nasibnya setelah tiada.
"Bunda tuh sekarang sedih kalau lagi sakit, mikirnya, 'Ya Allah, gimana nanti kalau misalkan Bunda mati'," kata Bunda Corla, ditemui di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat, Senin (15/4/2024).
Bunda Corla sadar, dirinya bukan pribadi yang bebas dari dosa. Sahabat Ivan Gunawan ini pun masih merasa kurang dekat dengan Sang Pencipta.
"Umur Bunda kan sudah 50. Dengan usia 50, Bunda manusia yang banyak dosa," ujar Bunda Corla.
"Bunda enggak merasa yang paling sempurna. Banyak kekurangan dari salatnya, dari zakatnya, dari berbuat baik sama orang," kata Bunda Corla melanjutkan.
BACA JUGA: Sambil Nangis, Bunda Corla Ceritakan Kondisi Kaki yang Mengalami Kebas Sebelah
Oleh karenanya, Bunda Corla mulai belajar memperbaiki diri. Ia tak mau terlalu frontal lagi dalam menyikapi orang-orang yang menyerangnya.
"Bunda enggak mau mengusik orang. Kalau ada yang mengusik, memfitnah segala macam, Bunda akan tetap berdiri di posisi Bunda. Prinsipnya, Bunda ingin berbuat baik pada siapa pun, menghibur anak-anak Bunda yang lagi stres," imbuh Bunda Corla.
BACA JUGA: Peluk Ria Ricis, Penampilan Bunda Corla Dipuji Kayak Artis yang Lagi Dekat dengan Arya Saloka
Bunda Corla turut berusaha mendekatkan diri ke Sang Pencipta dengan memperbanyak doa dan ibadah.
"Yang penting berdoa keselamatan dunia dan akhirat, keselamatan di Padang Mahsyar, keselamatan di alam kubur," tutur Bunda Corla seraya menangis.
Di sisi lain, Bunda Corla juga masih bingung kelak akan dimakamkan di Indonesia atau Jerman saat meninggal dunia. Kedua negara sama-sama punya arti spesial bagi Corla.
"Belum tahu, apakah akan di Indonesia atau di Jerman. Bunda sayang Indonesia, tapi juga Bunda sayang Jerman," ucap Bunda Corla.
Bunda Corla sendiri sudah 10 tahun belakangan menghadapi kondisi kaki yang sering kebas sebelah. Namun sampai sekarang, ia tak tahu apa penyebabnya karena enggan memeriksakan diri ke dokter.
“Bunda enggak pernah cek. Bunda paling takut dengan kabar sakit. Mendingan Bunda nggak tahu. Nanti kalau tahu malah Bunda kepikiran," tutur Bunda Corla.
Tag
Berita Terkait
-
Sambil Nangis, Bunda Corla Ceritakan Kondisi Kaki yang Mengalami Kebas Sebelah
-
Dugaan Celine Evangelista Mualaf Makin Kuat, Kini Menolak Jawab Ditanya Bunda Corla Soal Nasrani
-
Peluk Ria Ricis, Penampilan Bunda Corla Dipuji Kayak Artis yang Lagi Dekat dengan Arya Saloka
-
Rekam Momen Dipeluk Bunda Corla, Ria Ricis Dituding Pansos
-
Minta Capres dan Cawapres Tes Ngaji, Kartika Putri Kena Sentil Bunda Corla
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
Terkini
-
Foto Siomaynya Dicomot Bisnis Adik Syahrini, Chef Devina Hermawan Akui Tak Kenal Aisyahrani
-
Gugat Uang Pensiun Anggota DPR ke MK, Lita Gading Ngaku Diserang Oknum Caleg Gagal
-
Makin Panas! Sahara Laporkan Yai Mim atas Dugaan Pelecehan Seksual dengan Alat Bukti
-
Seluruh Episode Genie Make a Wish Beredar di Situs Ilegal, Netflix Hadapi Kerugian Triliunan
-
Aisyahrani Ngeles Pakai Foto Siomay Milik Chef Devina: Semua Juga Pakai Kok!
-
Heboh Foto Azizah Salsha dan Nadif Makan Bareng, Diduga Terjadi Seminggu sebelum Menjanda
-
Pantang Menyerah, Andre Taulany yang Gugat Cerai Istri Keempat Kali Diduga Mau Nikah Lagi
-
Viral Pengakuan Ratu Sofya Tak Dicari Ayahnya, Keluarga Ungkap Fakta Sesungguhnya
-
Fuji Tak Nyaman Rumahnya Sering Didatangi Orang Asing: Tolong Hargai Aku
-
Andre Taulany dan Erin Pisah Rumah Setahun, Syarat Perceraian Terpenuhi