Suara.com - Artis Korea, Kim Myung Soo atau L INFINITE bakal membintangi drama baru bertajuk, Dare to Love Me.
Dare to Love Me merupakan drama rom-com baru yang akan tayang setiap hari Senin dan Selasa di KBS2 mulai 13 Mei 2024 mendatang.
Drama yang diambil kisahnya dari webtoon dengan judul yang sama ini bakal dipimpin oleh sutradara Jang Yang Ho dan penulis Park Yoo Mi.
Siapa yang sudah nungguin drama baru L INFINITE usai Numbers ini? Berikut ulasannya.
1. Ini dia potret L INFINITE atau Kim Myung Soo saat pembacaan naskah drama Dare to Love Me. L INFINITE akan memerankan Shin Yoon Bok, seorang sarjana abad ke-21 yang berasal dari desa Seongsan dan sangat percaya pada nilai-nilai Konfusianisme.
2. Shin Yoon Bok adalah pemuda yang baik kepada orang lain, tetapi tegas pada dirinya sendiri. Dia pergi ke Seoul untuk mengejar mimpinya jadi penulis webtoon dan hidupnya berubah setelah bertemu dengan Kim Hong Do. L INFINITE juga akan bergabung dengan drama Perfect Family tahun ini.
3. Sementara itu, ini dia pesona cantik Lee Yoo Young saat pembacaan naskah di drama Dare to Love Me. Dia akan berperan sebagai Kim Hong Do yang bercita-cita untuk jadi seorang desainer. Dialah wanita yang nantinya akan mengubah hidup Shin Yoon Bok.
4. Kim Hong Do tetap mempertahankan sikap positif dan tidak menyerah untuk mencapai mimpinya meskipun dia kerap diremehkan dalam industri desain yang sengit. Bagaimana Kim Hong Do bisa mengubah hidup Shin Yoon Bok yang sulit percaya dan tidak mudah membuka hatinya kepada orang lain?
5. Sementara itu, aktris veteran Bae Jong Ok akan berperan menjadi CEO sebuah merek fesyen mewah yang bernama Jang Camille. Dia dikenal sebagai sosok berpengaruh di industri fesyen yang akan menambah keseruan di drama ini. Ini adalah drama baru Bae Jong Ok usai Longing for You tahun 2023 lalu.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Film untuk Peringati Hari Kartini, Perempuan Berkalung Sorban hingga Budi Pekerti
6. Sunwoo Jae Duk menjadi kakek Shin Yoon Bok yang bernama Shin Soo Geun. Dia juga merupakan kepala Desa Seongsan yang memikul tanggung jawab berat sebagai pemimpin desa. Ini adalah drama baru Sunwoo Jae Duk usai The Real Has Come! tahun lalu dan dia juga sedang membintangi drama Su Ji and U Ri.
7. Tak ketinggalan ada aktor Park Eun Suk yang siap menjelma jadi Lee Joon Ho, pemilik Seongsankwan, sebuah restoran tradisional Korea kelas atas. Karakternya yang mencurigakan akan menambah ketegangan di drama ini. Ini adalah drama baru Park Eun Suk usai The Penthouse dan Moonshine pada tahun 2021.
Itu dia beberapa potret adu peran pemain drama Dare to Love Me, drama komedi romantis baru yang akan dibintangi oleh L INFINITE, Lee Yoo Young, Bae Jong Ok, Sunwoo Jae Duk, dan Park Eun Suk. Rom-com anyar ini akan tayang perdana di KBS2 mulai 13 Mei 2024 mendatang.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
10 Rekomendasi Film untuk Peringati Hari Kartini, Perempuan Berkalung Sorban hingga Budi Pekerti
-
5 Fakta Cashero, Drakor Superhero Junho 2PM yang Bakal Curi Perhatian
-
Belum Tayang Langsung Curi Perhatian, Intip 8 Adu Peran Pemain Drakor Goodbye Earth
-
4 Fakta Low Life, Drakor Baru yang Banjir Bintang Korea Kenamaan
-
Potret Go Kyung Pyo di Drama Baru Frankly Speaking, Berperan Sebagai Pembawa Berita
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Kepalanya Bocor saat Umrah, Arie Untung: Mungkin Sujudnya Kurang
-
Inara Rusli Menyesal Pernah Bilang, Tak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang
-
Khusus Hari Ini, Promo M-Tix Buy 1 Get 1 Free untuk Film Musuh Dalam Selimut
-
Inara Rusli Akui Pernah Pukul Anak, Tuduhan Mantan Mertua Benar
-
Beda Prinsip Soal Istri, Intip 6 Adu Gaya Indra Priawan vs Ibrahim Risyad
-
Inara Rusli Mual Dengar Ucapan Insanul Fahmi 'I Love You Mawa, I Love Inara'
-
Polemik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi, Respons Kaka Slank Dihubungi Kuburan Band
-
Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.