Suara.com - Ada momen paling berharga yang dialami Mutia Ayu bersama mendiang suaminya, Glenn Fredly tepat sebelum sang legenda meninggal dunia pada 2020. Itu adalah perayaan ulang tahun Mutia ke-25.
Perayaan ulang tahun itu sekaligus menjadi memori paling berkesan untuk seluruh keluarga Glenn Fredly.
"Saat itu, Glenn mendoakan satu-satu adik-adiknya, papa, mama. Hari itu benar-benar haru biru dan Gewa masih kecil di momen ulang tahunku," kata Mutia Ayu dalam acara press screening film "Glenn Fredly The Movie" di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (24/4/2024).
Memori itu menjadi salah satu ide untuk memasukkan adegan hubungan Glenn Fredly dan sang ayah, Hengky Latuihamallo dalam film "Glenn Fredly The Movie".
Pasalnya, Glenn Fredly sebelumnya memiliki hubungan yang dingin dengan ayahnya. Di momen itulah ayah dan anak itu mencair dan kembali dekat.
BACA JUGA: Marthino Lio Dipanggil Ayah oleh Gewa Usai Perankan Glenn Fredly
"Di hari ulang tahun Ayu tanggal 4 itu, semua keluarga diundang dan Bung Glenn baru pulang dari rumah sakit habis diopname," ucap Daniel selalu teman Glenn Fredly sekaligus produser film "Glenn Fredly The Movie".
"Dia mulai main piano judulnya ‘The Lord’s Prayer’ sama Papa Hengky. Begitu selesai nyanyi dia minta lagi sampai 20 kali," sambungnya.
Kala itu semua anggota keluarga menangis. Terasa kental sang penyanyi seperti sudah memaafkan semua kesalahan sang ayah dan sebaliknya.
"Di situ satu keluarga nangis, di situ ada sebuah rasa maaf, yang terlepaskan dari kesakitan yang Glenn rasakan dari ayahnya sendiri dan itu tanggal 4, tanggal 8-nya Glenn berpulang," beber Daniel.
"Momennya kita gambarinnya dengan lagu yang dinyanyikan Om Hengky di film ini," imbuhnya.
BACA JUGA: Kangen Berat, Tangis Mutia Ayu Tumpah Lihat Poster Film Glenn Fredly The Movie
Sebagai informasi, film "Glenn Fredly The Movie" menceritakan kisah sang legenda selama hidupnya. Bagaimana saat Glenn Fredly membangun kariernya di dunia musik serta orang-orang yang terlibat di dalam hidup laki-laki itu.
Selain Marthino Lio, film tersebut juga diperankan oleh Zulfa Maharani sebagai Mutia Ayu, Sonia Alyssa yang akan berperan sebagai Dewi Sandra serta Alyssa Abidin yang akan memainkan tokoh Nola, mantan kekasih almarhum Glenn Fredly.
Film karya sutradara Lukman Sardi itu tayang serentak di bioskop Indonesia mulai hari ini, 25 April 2024.
Berita Terkait
-
Baru Diungkap, Glenn Fredly Ternyata Sempat Pamitan ke Yura Yunita Sebelum Meninggal
-
Bikin Merinding, Glenn Fredly Ternyata Sempat Pamitan ke Yura Yunita Sebelum Meninggal
-
Perkara Kambing Makan Bunga di Makam Glenn Fredly Saja Bisa Jadi Heboh
-
Gewa Penasaran Ayahnya Tak Pernah Muncul, Mutia Ayu Bawa ke Makam Glenn Fredly
-
Sudah Tak Ada Alasan Lagi, Mutia Ayu Akhirnya Perlihatkan Wajah Anak Biologis Glenn Fredly
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
Terkini
-
Top 10 Negara dengan Wanita Tercantik Sedunia, Indonesia Peringkat Berapa?
-
Jelajahi Dunia Sihir Wicked di Singapura, Bertemu Ariana Grande hingga Sapa Raisa di Yellow Carpet
-
Mengapa Sikap Marissa Anita Tunda Momongan Sejalan dengan Karakter Gen Z?
-
Sama-Sama Ogah Nikah Lagi, Riyuka Bunga dan Deddy Corbuzier Mau Tinggal di Panti Jompo Bareng
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Fajar Sadboy Lemot Tiap Diajak Bicara, Amanda Manopo Duga Gegara Pernah Koma 13 Hari
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan