Suara.com - Rumah tangga Sarwendah Tan dan Ruben Onsu tengah menjadi perbincangan publik. Pasangan yang dikenal harmonis ini dikabarkan sedang bermasalah karena sudah dua bulan lamanya mereka tidak tinggal serumah.
"Sudah dua bulan tinggal di rumah aunty Wendy, ya biar gampang lah. Ada saudara ya tinggal di rumah saudara," ujar Sarwendah, mengutip tayangan Starpro, yang diunggah baru-baru ini.
Sarwendah baru-baru ini mengalami operasi sinus dan polip yang serius dan baru saja kembali dari rumah sakit. Namun, meskipun dalam keadaan lemah, Ruben Onsu tidak tampak mengunjungi atau menjemputnya di rumah sakit.
Meskipun tidak menyangkal bahwa Ruben Onsu tidak hadir di sampingnya selama dirawat di rumah sakit, Sarwendah tidak menjelaskan alasan pasti dari ketidakhadiran suaminya. Hal ini bisa disebabkan oleh kesibukan Ruben Onsu dengan pekerjaan atau kegiatan lain yang belum diungkapkan secara detail.
BACA JUGA: Ruben Onsu Sempat Bantah Rumah Tangganya Harmonis dengan Sarwendah
"Kalau itu memang dia (Ruben Onsu) enggak datang, tapi ada teman-teman aku yang datang," ujar Sarwendah.
Alih-alih Ruben Onsu yang merawatnya, Sarwendah mengungkapkan ada keluarga dan teman-teman yang datang menjenguk. Termasuk kedua anaknya Thalia dan Thania yang sempat menemaninya di rumah sakit.
Tapi, karena tempatnya sempit, Sarwendah tak memperbolehkan anak-anaknya buat menginap di sana. Namun, Betrand Peto alias Onyo bersama salah satu asisten rumah tangganya untuk menemani Sarwendah di sana.
BACA JUGA: Diduga Pisah Rumah, Ingat Lagi Janji Manis Ruben Onsu ke Sarwendah
"Yang nemenin Onyo dan sus aku yang cewek. Onyo katanya mau nemenin, nah kalau aku mau ngapa-ngapain kan gampang juga, karena ada cewek yang nemenin gitu," kata Sarwendah.
Tak hanya bersama putra sulungnya, ada juga Jordi Onsu yakni adik kandung Ruben Onsu yang ikut menemani Sarwendah saat dirawat di rumah sakit.
"Dari awal bunda masuk sampai pulang aku yang temenin. Sama uncle Jordi juga, tapi uncle kan bolak-balik karena ada kerjaan," ucap Onyo.
Diketahui bahwa hubungan antara Jordi Onsu dan Ruben Onsu sedang tidak harmonis karena masalah keluarga yang membuat keduanya tidak berkomunikasi selama setahun terakhir.
Bagi Sarwendah, tidak mengherankan jika ia mendapat dukungan dari Onyo dan Jordi Onsu di rumah sakit.
Meskipun hubungan Jordi Onsu dengan Ruben Onsu sedang renggang, Sarwendah tetap menganggap Jordi Onsu sebagai bagian dari keluarganya.
Berita Terkait
-
Ruben Onsu Sempat Bantah Rumah Tangganya Harmonis dengan Sarwendah
-
Diduga Pisah Rumah, Ingat Lagi Janji Manis Ruben Onsu ke Sarwendah
-
Bukan Pertama Kalinya, Ruben Onsu dan Sarwendah Pernah Dikabarkan Pisah Ranjang Gegara Betrand Peto
-
2 Bulan Pisah Rumah, Pernikahan Ruben Onsu dan Sarwendah Sempat Ditentang Teman-Teman
-
2 Bulan Pisah Rumah, Ruben Onsu Tak Pernah Temani Sarwendah saat Dirawat di Rumah Sakit
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Fakta Menarik Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Siap Tayang Natal 2025
-
Sinopsis Love Me: Drakor Debut Dahyun TWICE, Seo Hyun Jin Bakal Jadi Dokter
-
Review Film Keadilan: Cerita Solid, Eksekusi Setengah Matang
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Alasan Syifa Hadju Jarang Pakai Cincin Tunangan dari El Rumi, Ternyata Karena Takut Hal Ini
-
Perbaiki Kesehatan Mental, Jennifer Coppen Mau Hijrah ke Eropa
-
Selamat, Alyssa Daguise Umumkan Hamil Anak Al Ghazali
-
Debut Album Nanda Prima Dibidani Roby Geisha, Singel Gacoan Angkat Tema Psyco Romantic
-
AMI Awards 2025: Lagu Daerah Bukan Sekadar Niche, tapi Kualitas