Suara.com - Jauh sebelum memutuskan menikah dengan Rizky Febian, Mahalini Raharja pernah memukau publik dengan suaranya melantunkan lagu religi.
Pada 2023 lalu, Mahalini Raharja sempat membawakan lagu religi berjudul "Deen Assalam" yang pernah dicover Sabyan Gambus.
Sebelum menyanyikan lagu tersebut, Mahalini Raharja pun sempat meminta izin kepada penonton untuk menyanyikan sebuah lagu religi meskipun dirinya beragama Hindu.
Kala itu, Mahalini Raharja mengaku dirinya sangat suka dengan lagu religi tersebut meskipun dirinya beragama Hindu.
"Meskipun di sini saya berbeda dengan kalian, maksudnya religinya agak sensitif ya. Tapi di sini karena kita Bhineka Tunggal Ika, saya agak hafal satu lagu yang saya senang banget dengarnya dari dulu," kata Mahalini Raharja sebelum menyanyikan lagu religi tersebut dilansir dari TikTok @Kecoanyaikylini.
BACA JUGA: Jelang Nikah dengan Rizky Febian, Mahalini Dipastikan Sudah Mualaf
BACA JUGA: Pernikahannya Ditunggu-tunggu, Ini Isi Doa Rizky Febian di Momen Pengajian
Bahkan, penyanyi jebolan Indonesian Idol ini juga sempat meminta maaf dan memohon bantuan penonton bila ada pelafalan liriknya yang salah.
"Kalau saya salah maafin ya, bantuin ya," ujar Mahalini.
Setelah mendapat persetujuan, calon istri Rizky Febian ini langsung menyanyikan lagu "Deen Assalam" yang artinya Agama Perdamaian dan dipopulerkan oleh Sulaeman Al Mughny.
Mahalini Raharja pun terdengar sangat fasih ketika melantunkan setiap lirik dari lagu "Deen Assalam" tersebut. Bahkan, terdengar teriakan penonton yang takjub mendengarkan suaranya.
"MasyaAllah," teriakan penonton.
Tak hanya fasih, suara Mahalini Raharja juga terdengar cukup bergetar karena menahan air matanya ketika menyanyikan lagu tersebut.
"Duh mau nangis," ujar Mahalini di sela-sela dirinya membawakan lagu tersebut.
Sejumlah warganet lantas menyimpulkan kala itu Mahalini Raharja sudah mendapatkan hidayah sehingga serasa ingin menangis ketika membawakan lagu religi. Karena itu, tak heran sekarang Mahalini rela pindah agama Islam sebelum menikah dengan Rizky Febian.
Berita Terkait
-
Aldi Taher Kirim Kado Lagu Nikah Buat Rizky Febian dan Mahalini, Netizen: Liriknya Ingat Sampai Kiamat!
-
Keluarga Sule Dapat Julukan Agen Log In, Putri Delina Dikasih Tantangan
-
Pernikahannya Ditunggu-tunggu, Ini Isi Doa Rizky Febian di Momen Pengajian
-
Serupa Ria Ricis, Nathalie Holscher Mendadak Curhat Soal Sule ke Netizen
-
Uang Rp500 Juta Cuma Dipakai Beli Tas, Ria Ricis Disindir: Menghina dengan Gaya
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV