Suara.com - Usai Rizky Febian dan Mahalini Raharja sah, Sule mengunggah video Youtube yang berisi persiapannya jelang pernikahan anak sulungnya tersebut.
Dalam video tersebut, Sule terlihat sangat berkaca-kaca dan berusaha menahan air matanya karena akan mengantarkan Rizky Febian ke pelaminan.
Rupanya, perasaan Sule begitu campur aduk antara haru dan bahagia akan menyaksikan anak sulungnya, Rizky Febian menikahi Mahalini Raharja.
"Bentar lagi saya jadi kakek, jadi abah guys, Wah ini saya campur-campur guys rasanya, haru, mau menangis, bahagia pokoknya semuanya campur," kata Sule dalam Youtube SL Media, Jumat (10/5/2024).
Ayah 5 anak ini ternyata tak menyangka akan mengantarkan anak sulungnya menikah. Sule lantas teringat momen-momen bersama Rizky Febian semasa kecil.
BACA JUGA: Menikah di Hotel Mewah, Rizky Febian Sewa Kamar Paling Mahal per Malam Capai Rp 8 Juta
BACA JUGA: Tangis Rizky Febian Pecah Tiap Kali Dengar Nama Almarhumah Ibunya di Akad Nikah
"Jadi saya nggak nyangka bisa menikahkan anak saya, rizky Febian. Dari kecil banyak cerita, ya namanya juga anak-anak," ujar Sule dengan mata berkaca-kaca.
Sule mengakui dirinya bangga dengan Rizky Febian, karena tak pernah menyusahkannya dan selalu jujur sebagai seorang anak.
"Saya salut dengan Iky, saya bangga sekali dengan Iky. Dia anak yang sholeh, anak yang jujur, pengertian dan selalu tidak pernah menyusahkan orangtua," katanya.
Karena itu, Sule juga menyampaikan ucapan selamatnya untuk Rizky Febian yang akan mengarungi bahtera rumah tangga dengan Mahalini Raharja dalam video tersebut.
Sule juga berharap ini adalah pernikahan pertama serta terakhir untuk anak sulungnya, Rizky Febian dan Mahalini.
"A Iky dari lubuk paling dalam, selamat menempuh hidup baru semoga ini yang pertama dan terakhir," ujarnya.
Sule juga meminta Rizky Febian untuk menjaga dan membinbing Mahalini Raharja sebagai istri yang baru saja mualaf demi menikahi anak sulungnya tersebut.
"Ayah nitip neng Lini. Tolong bimbing neng Lini ke arah yang lebih baik, agamanya juga dibimbing," tutur Sule.
Berita Terkait
-
Menikah di Hotel Mewah, Rizky Febian Sewa Kamar Paling Mahal per Malam Capai Rp 8 Juta
-
Pisah dengan Sule, Nathalie Holscher Hanya Nonton Sesi Foto Keluarga saat Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini
-
Tangis Rizky Febian Pecah Tiap Kali Dengar Nama Almarhumah Ibunya di Akad Nikah
-
10 Tips Deeptalk Suami Istri, Bisa Cegah Perceraian Seperti Teuku Ryan dan Ria Ricis?
-
Viral Soal Transfer Rp 500 Juta ke Teuku Ryan, Ternyata Segini Pendapatan Ria Ricis dari YouTube
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
Terkini
-
Soroti Kasus Orang Tidur di Masjid Dikeroyok, Habib Jafar: Ini Kegilaan Macam Apa!
-
5 Poin Perjalanan Kasus Uya Kuya di DPR hingga Kembali Diaktifkan Jadi Anggota Dewan
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya
-
Aksi Nekat di Konser BLACKPINK: Penonton Bawa Banner Minta Loker, Lisa Beri Jawaban Tak Terduga
-
Proses Cerai Andre Taulany Masuki Tahap Final, Putusan Diumumkan Online
-
Kini Anggap Sabrina Chairunnisa 'Adik', Deddy Corbuzier Ngaku Enggan Nikah Lagi Usai 2 Kali Cerai
-
Saling Unfollow Instagram, Jefri Nichol dan Ameera Khan Diduga Putus
-
Onad Ditangkap, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Nasib Podcast Login