Suara.com - Satu lagi film horor yang siap hadir di bioskop, Kutukan Calonarang. Kisahnya, terinspirasi dari kisah mistis di Alas Purwo, Jawa Timur.
Film horor Kutukan Calonarang akan bercerita tentang lima sahabat yang berusaha melarikan diri dari bayang-bayang dosa masa lalu. Mereka pindah ke desa dengan harapan memulai hidup yang baru.
Sayang, kehidupan baru yang lima sahabat ini impikan terancam sirna. Hal tersebut karena ada kekuatan mistis yang tak terbayangkan, menghadang mereka.
Hadir sebagai pemain ada Dennis Adishwara, Rowiena Umboh, dan Egi Fedly.
Film ini juga memperkenalkan bakat-bakat baru dalam industri perfilman seperti Meisita Lomania, Fergie Brittany, Justin Adiwinata, dan Wulan Suandhini.
"Syuting film 'Kutukan Calonarang' benar-benar membuat saya merasakan ketegangan ganda," kata Meisita Lomania dalam keterangannya, Kamis (9/10/2024).
Ketegangan ganda itu muncul bukan hanya dari segi cerita. Tapi juga lokasinya yang dipilih, benar-benar terasa berbeda bagi Meisita Lomania.
BACA JUGA: Sinopsis Film Pengantin Iblis: Menikah dengan Iblis demi Selamatkan Nyawa Anak
BACA JUGA: Tak Cuma Tawarkan Horor, Film Possession: Kerasukan Bakal Suguhkan Plot Twist
Baca Juga: Sebuah Pandangan Etis, Mengapa Film "Vina: Sebelum 7 Hari" Perlu Dibuat?
"Saya selalu berpikir, ketegangan film horor cuma ada di cerita," kata Meisita Lomania.
"Tapi di lokasi syuting yang dipilih, dan suasana hutan Alas Purwo benar-benar menyeramkan dan mencekam," imbuhnya.
Girry Pratama, sutradara film Calonarang, menambahkan, karya horor ini akan memberikan pengalaman ketegangan yang berbeda dari film-film horor sebelumnya yang digarap.
"Kutukan Calonarang tidak hanya mengandalkan adegan jumpscare, tetapi juga menyajikan adegan-adegan gore atau sadis sebagai salah satu elemen untuk membangun ketegangan bagi para penonton," ucapnya memaparkan.
Sebagai informasi, film Calonarang telah melakukan proses syuting di Banyuwangi, Jawa Timur selama 28 hari. Jika sesuai rencana, film produksi Lingkar Pictures ini akan tayang akhir Juni 2024 di bioskop.
Berita Terkait
-
Sebuah Pandangan Etis, Mengapa Film "Vina: Sebelum 7 Hari" Perlu Dibuat?
-
Film 'Malam Pencabut Nyawa' Akan Tayang di 10 Negara, Bikin Bangga!
-
Tayang Hari Ini, yang Wajib Kamu Tahu dari 'Film Vina Sebelum 7 Hari'
-
4 Rekomendasi Film Horor Tanah Air yang Tayang di MAXStream, Bisa Ditonton Gratis!
-
Sinopsis Film Pengantin Iblis: Menikah dengan Iblis demi Selamatkan Nyawa Anak
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi