Suara.com - Ziva Magnolya dipilih menjadi salah satu bridesmaid dalam pernikahan Rizky Febian dan Mahalini. Dia bersanding bersama empat bridesmaid lainnya yaitu Tiara Andini, Lyodra, Aaliyah Massaid, dan Keisya Levronka.
Sebagai bridesmaid, Ziva Magnolya mengenakan pakaian seragam berwarna lilac. Namun yang jadi sorotan, potongan gaun yang dipakai Ziva terlalu tinggi.
Gaun panjang itu punya belahan kaki yang naik sampai ke atas paha sang penyanyi. Sementara bagian atasnya tertutup sampai dada, dan lengannya dibuat menjadi helaian rumbai.
Karena potongannya yang tinggi, kaki Ziva Magnolya jadi terekspos jelas. Seperti dalam video yang diunggah akun TikTok @temenkamucerita belum lama ini, terlihat penyanyi 23 tahun itu mencoba menutupi kaki kirinya saat berjalan.
Namun saat menaiki tangga, belahannya jadi terbuka dan bagian kaki Ziva Magnolya terbuka lebar. Saat itu terlihat eskpresi Ziva cukup tak nyaman. Diduga dia juga tak terlalu senang kakinya terlihat karena sobekan di bajunya.
BACA JUGA: Gaun Ziva Magnolya saat Jadi Bridesmaid Mahalini Disorot, Potongan di Paha Jadi Omongan
Warganet rupanya menyadari hal tersebut, mereka juga sadar kalau Ziva Magnolya tampak tak terlalu nyaman dalam momen itu. Tidak sedikit yang menilai pakaian bridesmaid Ziva cukup gagal.
"Ziva kayaknya nggak nyaman sama bajunya," komentar akun @pel***.
"Benar, kayak berusaha nutupin pakai tangan, belahannya kayak keatasan," kata akun @pis***.
"Ziva jahit ulang nggak!!" tulis akun @yay***.
"Ziva ya Allah, mau ke nikahan apa mau berjemur," imbuh akun @nen***.
BACA JUGA: Jadi Mak Comblang Mahalini dan Rizky Febian, Ziva Magnolya Awalnya Cuma Iseng
Kendati begitu, tidak ada tanggapan apapun dari Ziva Magnolya soal pakaian yang dia pakai tersebut. Di sisi lain sang penyanyi juga mengunggah potret cantiknya saat menjadi bridesmaid.
Sebagaimana diketahui, Rizky Febian dan Mahalini menggelar pernikahan di sebuah hotel di Kuningan pada 10 Mei lalu. Akad nikah digelar pada pagi hari sementara acara resepsi diadakan malamnya.
Berita Terkait
-
Jadi Bridesmaid Rekan Seorang Pengusaha, Circle Pertemanan Aaliyah Massaid Tak Bisa Dipandang Sebelah Mata
-
Manglingi Tampil Jadi Bridesmaid Mahalini, Harga Busana Tiara Andini Tembus Rp130 Juta
-
Dress Tiara Andini saat Jadi Bridesmaid Mahalini Dicap Terlalu Vulgar, Kurang Natural dan Berkelas
-
Alya Massaid Dihujat saat Jadi Bridesmaid Mahalini, Warganet: Fans Fuji Nyari Ribut Mulu
-
Ayu Ting Ting Diduga Sengaja Absen di Pernikahan Rizky Febian Gara-Gara Hindari Raffi Ahmad
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Sebelum Putuskan Rehat, Vidi Aldiano Ngotot Syuting Episode Terakhir Podhub
-
Profil Jaafar Jackson, Keponakan Michael Jackson Perankan Sang Raja Pop
-
Anggun C Sasmi Bagikan Foto Kecil Sang Putri, Sudah Memesona Sejak Dulu
-
Batal Cerai dengan Suami, Clara Shinta Kini Digugat Mantan
-
Vadel Badjideh Bakal Kasasi? Hukuman Bisa Berkurang atau Bertambah Lagi
-
Eyeshadow Produk Pinkflash Terbukti Berbahaya, Korban Bagikan Penampakan Mengerikan
-
Sambil Tahan Tangis, Nessie Judge Minta Maaf Lagi: Sebelumnya Saya Kurang Sensitif
-
Telak, Logika Hakim Patahkan Dalil Vadel Badjideh Minta Dihukum Ringan di Kasus Aborsi
-
LM Aborsi 2 Kali, Pertimbangan Hakim Perberat Hukuman Vadel Badjideh Jadi 12 Tahun
-
Sabrina Alatas Akui Bandel hingga Keluar Sekolah, Punya Cita-Cita Seperti Hamish Daud