Suara.com - Kekasih baru Sule, Santyka Fauziah belakangan tengah digunjing warganet. Perempuan 30 tahun itu dihujat karena dianggap tidak akur dengan ibunda Sule, Engkom Komara.
Isu tersebut pertama kali mencuat usai potongan-potongan video interaksi Santyka Fauziah dan Engkom Komara jelang pernikahan Rizky Febian dan Mahalini beredar di media sosial.
Dalam video yang viral, tampak Santyka seolah bersikap dingin kepada calon ibu mertuanya itu.
BACA JUGA: Niat Ungkap Motif Tak Buru-buru Nikah, Sule Malah Nyengir Tak Sengaja Sentil Dewi Perssik
Sule kemudian buka suara terkait rumor tersebut. Ayah lima anak itu mengaku tak mau ambil pusing soal kabar yang tak benar itu. Menurut sang komedian, video itu sengaja dieskploitasi oleh orang-orang iseng dengan tujuan menjelekkan Santyka.
"Ya sudah, itu mah sudah biasa mungkin buzzer atau haters yang buat itu," kata Sule saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Ayah Rizky Febian itu juga mengaku tak mau memperpanjang persoalan ini. Sule memilih memaklumi perbuatan itu dan malah beranggapan oknum-oknum tersebut hanya sedang mencari uang.
"Ya sudah, saya pikir saya juga nggak bisa ngapa-ngapain dan mereka nyari duit dari situ, ya sudah mau gimana lagi," tutur Sule.
Lebih lanjut, mantan suami Nathalie Holscher itu mengatakan sudah menjadi risikonya sebagai figur publik untuk tak disukai orang. Yang terpenting bagi Sule, dia tak membalas kebencian tersebut.
"Nggak apa-apalah orang benci, yang penting kita nggak benci sama siapapun. Mau mereka gimana ya sudahlah," imbuhnya.
Di sisi lain, dalam vlog yang diunggah sang komedian dalam kanal YouTube-nya, tampak Santyka Fauziah justru terlihat sangat dekat dengan ibunda Sule.
Selama momen rangkaian pernikahan, Santyka Fauziah terlihat kerap bersama dengan ibunda Sule dan Putri Delina.
Berita Terkait
-
Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Diramal Ahli Fengshui, Banyak Orang Ketiga yang Coba Masuk
-
Perasaan Lega Sule Nikahkan Rizky Febian dan Mahalini: Sudah Pecah Bisul
-
Tatapan ke Bintang Bikin Terenyuh, Sule Berpesan ke Anak-anak: Bukan Soal Anak Tiri
-
Pakaian Nathalie Holscher Semakin Parah Usai Cerai dengan Sule, Netizen: Ayah Rizky Febian Pas Pilih Santyka Fauziah
-
Ketemu di Nikahan Rizky Febian, Tatapan Mata Sule ke Anak Mendiang Lina Jubaedah Jadi Sorotan
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Fakta Catherine O'Hara Pemeran Ibu Kevin di Home Alone, Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun
-
Aksi Open to Work Prilly Latuconsina Diduga Gimik Brand, Dikritik Tak Sensitif Realita Sosial
-
Viral Siswa SMPN 3 Depok Bawa Meja Lipat dari Rumah, Padahal Gedung Baru Direnovasi Rp 28 Miliar
-
Dicecar 16 Pertanyaan, Sarwendah Diperiksa Terkait Laporan Ruben Onsu Soal Fitnah Anak
-
Mesin Baru DeadSquad Mengoyak Telinga Metalhead di Taiwan
-
Paula Verhoeven Panik Kiano Nyaris Tertinggal Study Tour, Kenapa Baim Wong Dihujat?
-
Viral Ustaz Mengajar 85 Anak Tanpa Bayaran, Rela Lapar dan Hampir Terusir dari Kontrakan
-
Temuan Tabung Whip Pink di TKP Lula Lahfah Jadi Pintu Masuk Aturan Baru Penindakan Hukum
-
Amanda Manopo Terpukul, Calon Bayinya Dicaci dengan Sebutan Anak Haram
-
Muncul Isu Liar Soal Rully Anggi Akbar Setelah Digugat Cerai Boiyen