Suara.com - Sule sudah menganggap menantu perempuannya, Mahalini Raharja, seperti anak sendiri. Perasaan itu mulai tumbuh sebelum menikah dengan putra sulungnya, Rizky Febian.
Bahkan, Rizky Febian sampai cemburu dengan rasa sayang dan kedekatan Sule dengan Mahalini.
"Tapi anehnya, gue enggak tahu kenapa, gue tuh sesayang itu sama istrinya Iky (Rizky Febian). Sampai Iky tuh jealous sama gue," kata Sule, dikutip dari kanal YouTube SL Media pada Kamis (23/5/2024).
Komedian bernama asli Sutisna itu mengakui lebih banyak mengobrol dengan Mahalini tentang apa saja dibanding dengan Rizky Febian.
"Karena gue kalau apa-apa tuh ngobrolnya sama Lini. Jadi gue tuh ada rasa, gimana ya, mungkin feel, ya," imbuh Sule.
Itulah sebabnya Sule langsung meneteskan air mata ketika melihat Mahalini masuk ruangan dan berjalan menghampiri Rizky Febian setelah akad nikah pada 10 Mei 2024 kemarin.
"Terharu, itu terharu gua, nggak tahu kenapa tiba-tiba gua tuh nangis aja lihat kecantikan Lini, lihat ketulusan Lini sama Iky, itu tuh (nangis) dengan sendirinya aja, sampai berkaca-kaca," paparnya.
Sule menambahkan, "Padahal gua komunikasi aja jarang. Kecuali kalau misalkann ada sesuatu hal yang mau gua omongin, gitu. Suruh jagain Iky atau apa."
Dalam resepsi pernikahan kedua di Bali, Sule juga sempat memberikan pesan haru kepada Rizky Febian untuk selalu menjaga Mahalini bagaimana pun kondisinya.
Baca Juga: Sulit Diluluhkan Nathalie Holscher, Putri Delina Kini Bersyukur Ada Pacar Sule: Aku Nggak Sendiri
"Ingat, Iky harus menjaga Lini, membimbing Lini, harus bener-bener. Kalau nggak, lu urusan sama gue. Ya, ingat itu. Kamu laki-laki, harus bertanggung jawab. Harus bersyukur, punya istri yang mahal ini," tutur Sule diselingi dengan candaan.
Sule juga berharap rumah tangga Rizky Febian dan Mahalini langgeng sampai maut memisahkan. Ia tidak ingin rumah tangga sang anak berakhir seperti dirinya.
Berita Terkait
-
Puji Kecantikan Mahalini hingga Rizky Febian Cemburu, Etika Sule Selaku Mertua Jadi Perbincangan
-
Sama-sama Mualaf, Mahalini dan Nathalie Holscher Punya Alasan Berbeda: Ada yang Takut Didepak dari KK
-
Miris! Sule Sepi Job Selama Dua Tahun Sampai Rela Lakukan Ini Demi Hidupi Keluarga
-
Mahalini Pentingkan Karier daripada Hamil, Mau Wujudkan Cita-Cita Rizky Febian?
-
Sule Diam-Diam Persiapan Nikah? Kode Panggilan Sayang Dibongkar Santyka Fauziah
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash
-
Gara-gara Foto Pakai Gaun Biru, Sabrina Alatas Dituding Hamil Anak Hamish Daud