Suara.com - Zaskia Adya Mecca terbilang cuek dalam hal merawat kulit wajah. Cuci muka serta menggunakan sunscreen menjadi rutinitas istri Hanung Bramantyo ini sehari-hari.
Namun terkini, Zaskia Adya Mecca mulai menyadari pentingnya merawat wajah. Terutama saat usianya sudah menginjak 35 tahun.
Sebab di umur inilah, Zaskia Adya Mecca merasa ada hal yang berbeda dari wajahnya. Kerutan hingga freckles muncul, terutama di bagian bawah mata.
"Sekarang kalau ngaca, wah ini kerutan sudah mulai banyak. Belum lagi timbul freckles yang memang keturunan," kata Zaskia Adya Mecca ditemui di Alam Sutera, Tangerang pada Sabtu (1/6/2024).
Maka dari itu, Zaskia Adya Mecca menyadari pentingnya untuk merawat diri. Demi mendapatkan tempat yang tepat, ibu lima anak tersebut mencoba ke beberapa klinik.
"Klinik itu cocok-cocokan ya, Alhamdulillah aku merasa nyaman banget treatment di Hayyu," kata Zaskia Adya Mecca.
Karena inilah, Zaskia Adya Mecca kemudian didapuk sebagai brand ambassador dalam acara bertajuk Skinovation.
Meski baru saat ini bekerjasama, bintang film Ayat-ayat Cinta tersebut sudah setahun menjalani perawatan di sana.
"Aku sudah dari setahun yang lalu," ungkapnya.
Baca Juga: Kronologi Bhai Kaba Dirawat di ICU, WhatsApp ke Zaskia Adya Mecca: Bia Aku Enggak Bisa Napas
Dalam kesempatan ini pula, Dokter Ratna Yuliarviana, yang juga merupakan owner dari Hayyu, memperkenalkan dua treatment terbaru. Diantaranya Hayyu Superior HA dan Gouri Stimulator.
"Kalau yang lain kan melembabkan, ini sekaligus mencerahkan (kulit wajah)," kata Dokter Ratna Yuliarviana.
Mengingat banyak manfaat dari sejumlah perawatan, Zaskia Adya Mecca menyebut ini adalah upaya untuk investasi wajah.
Sebab di masa tua nanti, ia pun tidak mau mendapat kondisi seperti di usia 35 tahun saat belum tersentuh perawatan.
Berita Terkait
-
Kronologi Bhai Kaba Dirawat di ICU, WhatsApp ke Zaskia Adya Mecca: Bia Aku Enggak Bisa Napas
-
Alhamdulillah, Anak Zaskia Adya Mecca Sudah Dipindahkan dari Ruang ICU
-
Anaknya Salahkan Tuhan Setelah Masuk Rumah Sakit, Nasehat Zaskia Adya Mecca Bikin Hatinya Luluh
-
Untuk Kedua Kalinya, Anak Zaskia Adya Mecca Kena Pneumonia Sampai Masuk ICU: Badan Auto Lemas!
-
Mohon Doa, Bhai Kaba Anak Zaskia Adya Mecca Masuk ICU
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
Bikin Nyesek, Bayi Nangis Kangen Ibunya yang Jadi Korban Kecelakaan Saat Hamil
-
Bikin Nyesek, Bayi Nangis Kangen Ibunya yang Jadi Korban Kecelakaan Saat Hamil
-
Kena Skandal Pajak, Deretan Brand Mulai Tinggalkan Cha Eun Woo
-
Daftar Nominasi Oscar 2026, Sinners Cetak Sejarah dengan 16 Nominasi
-
Lele Laila Penulis Danur Trauma, Persaingan Film Lebaran Lebih Panas dari Pilpres
-
Nominalnya Rp230 Miliar, Seberapa Serius Skandal Pajak Cha Eun Woo?
-
Jarinya Terjepit Pintu, Jennifer Bachdim Tak Tahu Apa Itu Damkar
-
Bantah Rebut Suami Dina Olivia, Dhena Devanka Ancam Polisikan Buzzer dan Sindir Ijonk
-
Penyebab Inti Ressa Gugat Denada Soal Penelantaran Anak, Sakit Hati Ibu Asuh Dipolisikan
-
Fix! Pevita Pearce Bintangi Film 5 CM Revolusi Hati