Suara.com - Kartika Putri kembali menjadi sorotan usai ketahuan nangis sesunggukan saat antar suaminya, Habib Usman bin Yahya ke Bandara.
Rupanya, saat itu, Habis Usman hendak mengikuti pengajian di Uzbekistan bersama para Habib lainnya.
Sikap Kartika itu sempat dianggap berlebihan oleh netizen, pasalnya Ibu 4 anak itu hanya ditinggal selama seminggu oleh suaminya.
Meski demikian, Kartika mengaku bahwa kali itu adalah waktu terlama mereka berpisah selama menikah. Adapun dia dan Habib Usman sempat LDR selama dua hari saja saat pandemi.
Bukan cuma itu saja, Kartika juga mengaku sangat tergantung dengan Habib Usman. Apalagi setelah Ibunya meninggal dunia, Kartika benar-benar menggantungkan dirinya kepada sang suami.
"Emang sebucin itu," kata Kartika kepada Feni Rose dikutip dari Youtube Rumpi No Secret, Selasa.
Meski sangat sedih ditinggal oleh suaminya, namun Kartika mengaku sulit berkomunikasi setelah Habib Usman tiba di Uzbekistan. Jadwal pengajian yang padat menjadi alasan bagi Habib Usman untuk tidak dapat menghubungi istrinya.
Lantaran sikap suaminya itu, Kartika sempat merasa jika Habib Usman justru merasa nyaman saat jauh darinya.
"Kok nyaman. Jangan-jangan dia merasa 'kok enak ya jauh dari istri'. kata Kartika.
Baca Juga: Panjang Lebar Jelaskan Hukum Cukur Alis, Kartika Putri Disentil Ubah Bentuk dan Warna Gigi
Bahkan, Kartika Putri sempat berprasangka buruk. Ia menduga jika suaminya berharap dapat melihat perempuan cantik di Uzbekistan.
"Kayaknya Habib berharap juga tuh ngeliat yang cantik-cantik. Habib ngomong gini 'MasyaAllah lho, kita tu acara semuanya kita tuh nggak dikasi lihat cewek Uzbek (Uzbekistan)' dalam hati aku, berarti habib ada niatan pengen lihat. Kok tiba-tiba ngomong gitu, berarti ada keinganinan," kata Kartika Putri.
Sebelumnya, Kartika Putri mengaku sempat merasa mulas dan deg-dega saat hendak berpisah dengan suaminya. Padahal, saat itu Habib Usman hanya pergi untuk beberapa hari saja demi mengikuti pengajian bersama Habib Omar.
"Jujur udah lama banget ga ngerasain hati ga enak gini… mules, deg degan, nyesek dan uring uringan," kata Kartika di Instagram.
Padahal, diakui Kartika bahwa dialah yang meminta suaminya untuk mengikuti acara tersebut. Selain itu, Kartika juga ternyata berangkat ke Jepang untuk ikut acara pengajian dengan para Ibu-ibu lainnya.
"Aku yang rencanain aku yang melow..perempuan aneh memang aku," kata Kartika.
Berita Terkait
-
Panjang Lebar Jelaskan Hukum Cukur Alis, Kartika Putri Disentil Ubah Bentuk dan Warna Gigi
-
Apa Itu Stevens-Johnson Syndrome? Ini Penyebab Penyakit Berbahaya yang Diderita Kartika Putri
-
Ajak Kaum Hawa Tidak Terobsesi Tampil Cantik, Kartika Putri: Adab dan Akhlak Lebih Penting
-
Ada Peran Suami, Kartika Putri Ungkap Alasan Percaya Diri Tampil dengan Wajah Tanpa Make Up
-
Kondisi Wajah Kartika Putri Usai Kena Sindrom Stevens Johnson
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika