Suara.com - Musisi Virgoun Tambunan ditangkap polisi dugaan kasus penyalahgunaan narkotika. Kabar penangkapan vokalis band Last Child itu dibenarkan oleh Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes M Syahduddi.
"Benar (penangkapan musisi Virgoun). Detailnya ke Kasat Narkoba ya," kata Syahduddi dikutip dari Antara, Kamis (20/6/2024).
Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Indrawienny Panjiyoga juga memastikan kabar penangkapan mantan suami Inara Rusli itu.
"Ya benar kami menangkap musisi inisial V," katanya.
Kabar penangkapan Virgoun di kasus narkoba ini mengangetkan pihak keluarga. Kakak Virgoun, Febby Carol sempat unggah status di akun Instagram miliknya terkait kasus ini.
Menurut Febby kabar ini membuat pihak keluarga besar sangat terpukul.
"Kita juga enggak tahu (alasannya) dan enggak berharap ini terjadi, dan ini kaget banget," kata Febby dikutip dari unggahan Instagram-nya.
"Pukulan dan ini cobaan juga ya, memang lagi dicoba, diuji," tambahnya.
Sementara itu, mantan istri Virgoun, Inara Rusli unggah status di akun Instagramnya. Lewat unggahan itu, ibu tiga anak ini tidak mau berkomentar apapun selain urusan pekerjaan.
Baca Juga: Kakak Virgoun Buta soal Identitas Perempuan yang Tertangkap Bareng Adiknya
"Anak-anak butuh maminya waras untuk cari nafkah dan didik mereka. Makasih atas besar pengertiannya semua. Mohon support dan doa-doa baiknya saja. Makasih," kata Inara Rusli.
Inara Rusli sebelum bercerai dengan Virgoun sempat mengungkap kondisi rumah tangganya. Hal itu disampaikan Inara saat menjadi bintang tamu di kanal Youtube Maia Estianty.
Diakui oleh Inara, Virgoun mulai perlahan berubah sikapnya setelah masuk ke klub motor.
Disampaikan oleh Inara, selama menikah dan sebelum Virgoun mulai aktif di klub motor, ia tak banyak menemui permasalahan berarti di rumah tangga.
"Sebelum ada kasus ini, sebelum dia bergaul di klub motor itu, ya cekcok pasti ada, setiap pasangan suami istri, kita lebih banyak cocoknya," ucap Inara dikutip dari Youtube Maia AlElDul Tv.
Inara melanjutkan bahwa Virgoun awalnya masih bisa berkomunikasi dengannya untuk menyelesaikan masalah baik-baik.
Berita Terkait
-
Kakak Virgoun Buta soal Identitas Perempuan yang Tertangkap Bareng Adiknya
-
Pendidikan dan Agama Virgoun, Eks Suami Inara Rusli Bikin Geger Ditangkap Akibat Narkoba
-
Siapa Wanita yang Ditangkap Bersama Virgoun di Kos-kosan Jaksel? Ini Identitasnya
-
Ditangkap Polisi Pas Lagi Asyik Nyabu Bareng Cewek, Siapa Pemasok Narkoba Virgoun Last Child?
-
Virgoun Ditangkap Polisi, Inara Rusli Meminta Maaf Pada Anak: Aku Sudah Coba yang Terbaik
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
LM Aborsi 2 Kali, Pertimbangan Hakim Perberat Hukuman Vadel Badjideh Jadi 12 Tahun
-
Sabrina Alatas Akui Bandel hingga Keluar Sekolah, Punya Cita-Cita Seperti Hamish Daud
-
Bocoran Maher Zain: Ada 'Rahasia' di Konsernya, Khusus untuk Indonesia!
-
Insomnia Thomas Djorghi Jadi Inspirasi Unik di Balik Judul Lagu 'Bertemu 5000 Detik' dengan Titi DJ
-
Film The First Ride: Komedi Chaos, Persahabatan Hangat, dan Twist Emosional yang Tak Disangka
-
Inspirasi Titi DJ di Lagu 'Bertemu 5000 Detik', Berawal dari Makan dan Curhat dengan Thomas Djorghi
-
Duet Maut Titi DJ dan Thomas Djorghi Hadirkan Pop-Dut Lagu 'Bertemu 5000 Detik
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga