Suara.com - Ibunda Virgoun, Eva Manurung bersyukur putranya diamankan pihak berwajib saat kedapatan tengah memakai narkoba. Menurut Eva, jika tidak ditangkap, bisa saja putranya berada dalam bahanya bahkan meninggal dunia.
"Karena kalo nggak mungkin anak saya udah mati, udah OD di luar sana," kata Eva Manurung saat hadir sebagai bintang tamu dalam acara Brownis di Trans TV, dikutip Jumat (28/06/2024).
Eva pun secara terang-terangan mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah menangkap Virgoun.
"Terima kasih Pak udah nangkap anak saya," katanya.
Meski bersyukur, Eva awalnya sempat terkejut dengan kabar tersebut. Ia bahkan sampai pingsan ketika mengetahui putranya ditangkap polisi.
"Aku pingsan sendirian di rumah, kayak nggak tahu kira-kira berapa jam aku bangun terus masuk telfon anak saya," katanya.
Saat dihubungi putrinya, Eva langsung menangis. Ia lantas meminta diantar ke tempat Virgoun ditahan untuk melihat langsung putra kesayangannya.
"Saya langsung nangis, jemput aku, aku barusan jatoh, aku pingsan," kata Eva.
Untunglah, Eva akhirnya mampu menguasai dirinya setelah mendapat nasihat dari sana saudara dan anak-anaknya.
Baca Juga: Sempat Mengira Hoaks, Eva Manurung Sampai Pingsan saat Tahu Virgoun Ditangkap Polisi
Ketika bertemu dengan Ibunya, Virgoun juga menangis. Mantan suami Inara Rusli itu meminta maaf kepada sang Ibu atas perbuatannya tersebut.
"Maaf ya mi, aku nakal. Dia peluk aku, dia nangis," kata Eva menirukan perkataan putranya.
"Aku masih mau seperti Virgoun yang dulu, aku masih kecil, aku nggak kuat," lanjutnya.
Melihat putranya menangis, Eva Manurung juga meminta maaf. Sebagai seorang Ibu, ia merasa telah gagal dalam mendidik putranya itu.
"Maafin mami, mami gedein kamu sendiri, mami gak seperti harapan kamu, mami minta maaf," ucap Eva Manurung.
Berita Terkait
-
Sempat Mengira Hoaks, Eva Manurung Sampai Pingsan saat Tahu Virgoun Ditangkap Polisi
-
Sebelum Ditangkap karena Sabu, Virgoun Curhat ke Ibunya Susah Berjingkrak-jingkrak Saat Manggung
-
Virgoun Ditangkap Kasus Narkotika, Intip 10 Potret Inara Rusli Ajak Anak-anak Liburan di Bandung
-
Beraninya Minta Inara Rusli Rujuk, Dulu Eva Manurung Tuding Mantan Menantu Lakukan Kekerasan
-
Dulu Disalahkan Eva Manurung, Kini Inara Rusli Diminta Balikan Sama Virgoun yang Terjerat Narkoba?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta