Suara.com - Kabar kurang sedap datang dari Dinda Hauw. Aktris 27 tahun tersebut jatuh dari kuda dan harus dilarikan ke rumah sakit.
Berita tersebut pertama kali dibagikan oleh suami Dinda Hauw, Rey Mbayang ke Story Instagram-nya. Kata Rey, dia dikabarkan bahwa istrinya dilarikan ke IGD karena tak bisa bangun.
"Subhanallah, tiba-tiba dikabarin ada yang jatuh dari kuda, terus kabarinnya sudah di IGD mau rontgen karena enggak bisa bangun," tulis Rey Mbayang dalam unggahannya, Rabu (3/7/2024).
Setelah dicek, kondisi Dinda Hauw aman. Hanya saja ibu dua anak tersebut masih belum bisa berjalan normal karena ototnya masih trauma.
"Alhamdulillah tadi cek semua insya Allah aman, hanya ada beberapa otot yang masih trauka makanya belum bisa jalan normal dan harus dipapah," kata Rey Mbayang.
Dinda Hauw lalu bercerita dia jatuh karena kuda yang dia naiki tiba-tiba lari kencang hingga sulit dikontrol. Bahkan usai jatuh pun, kuda tersebut masih berlari ke arah Dinda yang terkapar di tanah.
"Setelah jatuh semua orang pada disuruh turun dari kuda, karena kuda yang aku pakai benar-benar enggak karuan, lari-lari dan masih berusaha ke arah aku yang masih enggak bisa bangun. Sampai akhirnya pakai tandu ke UGD terdekat," ujar Dinda Hauw dalam unggahan Story Instagram-nya.
"Untung enggak kena dan dihalang sama semua coach yang ada," sambungnya lagi seraya menampilkan video kudanya berlarian.
Di sisi lain, bintang film Surat Kecil untuk Tuhan tersebut berharap tak trauma dengan kejadian ini. Pasalnya dia sendiri juga masih pemula dalam berkuda.
Baca Juga: Nama Ayah Rey Mbayang Dicatut Kasus Penipuan, Modusnya Minta Transfer Puluhan Juta
"Subhanallah. Tiba-tiba nyoba stable baru, coach baru, berharap dapat pelajaran dan suasana yang baru dari stable yang sebelumnya," tulis Dinda Hauw.
"Qadarullah benar-benar pelajaran berbeda yah, si pemula ini belum ada 10 menit sudah pindah stable ke IGD he he he. Semoga aku enggak ada trauma ya," tutur Dinda Hauw.
Berita Terkait
-
Nama Ayah Rey Mbayang Dicatut Kasus Penipuan, Modusnya Minta Transfer Puluhan Juta
-
Rey Mbayang Salahkan Dinda Hauw karena Di-prank Cabut Bulu Kaki: Agak Kecewa
-
Rayakan Idul Adha dan Ingin Salat Ied, Rey Mbayang Tak Menyangka Masjid Masih Sepi
-
Ira Nandha Mendadak Masuk Geng Mamayu, Mau Numpang Tenar?
-
Rumah Ibunya Nyaris Kena Longsor, Dinda Hauw Minta Pengembang Komplek Tanggung Jawab
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV