Suara.com - Tur Sheila on 7 bertajuk 'Tunggu Aku Di' berjalan di beberapa kota. Termasuk yang akan diselenggarakan di Bandung, Sabtu (28/9/2024).
Namun konser Sheila on 7 yang digelar di Bandung, menemui masalah. Sebab penyelenggara belum mendapat izin dari pengelola, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), tempat yang menjadi lokasi acara.
"Saya mendapat laporan, di GBLA ini tidak diizinkan oleh pengelola," kata Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono pada Senin (12/8/2024).
Mengingat konser Sheila on 7 dianggap memberikan dampak positif, maka Bambang Tirtoyuliono mencoba mencari jalan agar acara ini tetap terselenggara.
"Saya sudah perintahkan kepada jajaran saya berkomunikasi dengan penyelenggara," kata Bambang Tirtoyuliono.
"Jalan keluarnya apa? Alternatifnya menyarankan, kenapa tidak dicoba di Lanud Husein," imbuhnya.
Bambang Tirtoyuliono mengatakan, ucapan itu baru sekadar usulan. Mengenai keputusan, ia menyerahkan kepada pihak penyelenggara alias Antara Suara sebagai EO tur konse Sheila on 7.
"Nanti tergantung EO-nya," ucap Bambang Tirtoyuliono.
Tim Suara.com juga sudah menghubungi Antara Suara terkait usulan Bambang Tirtoyuliono dan kelanjutan konser Sheila on 7.
Baca Juga: Lelang Gitar Kesayangan Eross Sheila On 7 Ditutup, Siapa Pemenangnya?
Hingga berita ini ditulis, Antara Suara masih meninjau pertanyaan tersebut. Sehingga belum ada jawaban dari pihak terkait.
Sebelumnya, konser Sheila on 7 di Bandung berlokasi di Stadion Siliwangi. Animo masyarakat pun tinggi, terlihat dari ludesnya tiket.
Tak lama setelahnya, lokasi konser Sheila on 7 pindah ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Berita Terkait
- 
            
              Konser Sheila On 7 di Bandung Terancam Batal, Ada Apa?
 - 
            
              Viral Sheila On 7 Duduk Lesehan di Stasiun Kereta, Jauh dari Kesan Mewah dan Sok Ngartis
 - 
            
              Tambahan Tiket Tur Sheila On 7 Tunggu Aku Di Ludes Terjual Kurang Dari 2 Jam
 - 
            
              Antara Suara dan GoldLive Umumkan Tiket Tambahan untuk Konser Sheila On 7 Tunggu Aku Di
 - 
            
              Prediksi Tarif Manggung Gilga Sahid Vs Sederet Musisi Lain di Indonesia
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Ditanya Siapa Ayahnya, Anak Sarwendah Langsung Tegas Tunjuk Giorgio Antonio
 - 
            
              4 Borok Hamish Daud dari Masa ke Masa, Kini Digugat Cerai Raisa dan Dituding Selingkuh
 - 
            
              Divonis Stroke, Kak Seto Ngeyel Disuruh Dokter Istirahat 2 Bulan: Nggak Nendang Rasanya!
 - 
            
              Sarwendah Berkaca-kaca, Thania Gambar Keluarga Utuh dan Beri Panggilan Gio 'Daddy'
 - 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan