Suara.com - Saudara kembar beauty vlogger Tasya Farasya, Tasyi Athasyia melaporkan akun yang telah menyebarkan berita hoax mengenai dirinya di media sosial X.
Sebelumnya sebuah akun anonim mengatakan jika ia merupakan mantan karyawan Tasyi yang merasa tidak mendapatkan keadilan setelah bekerja sebagai asisten pribadi selebgram tersebut.
Awalnya sosok yang mengaku mantan karyawan Tasyi itu mengatakan dirinya dijanjikan bekerja sebagai asisten pribadi dengan gaji sebesar Rp3,7 juta namun pada kenyataannya ia hanya menerima sebesar Rp1,9 juta saja ditambah uang jajan Rp200 ribu .
Tidak hanya mendapatkan upah yang tidak sesuai, sosok tersebut juga mengaku jika ia mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari konten kreator dan suaminya itu, bahkan ia menyebut sempat diludahi oleh pasangan tersebut.
"Kamu ludahi saya cuma karena meminta hak yang terlambat dua minggu. Suamimu menunjuk-nunjuk kepala saya cuma karena saya mau resign," tulis akun TikTok dengan nama @Ismrbnnnnn dikutip pada Sabtu (24/8/2024).
Melihat pemberitaan mengenai dirinya itu, Tasyi Athasyia lantas buru-buru memberikan klarifikasi melalui akun Instagram-nya. YouTuber itu mengatakan jika berita tersebut adalah hoax.
"Saya ingin menegaskan bahwa informasi yang beredar melalui akun-akun palsu ini tidak benar," ucap Tasyi dikutip dari Instagram Stories.
Tasyi juga membantah jika ada karyawan baru yang bekerja dengannya, karena selama dua tahun ia hanya memiliki satu orang asisten pribadi yang sama. Atas kabar bohong yang disebarkan di media sosial itu, Tasyi bersama suaminya melaporkan akun tersebut ke polisi.
"Saya sudah secara resmi melaporkan kasus fitnah ini ke pihak yang berwenang dan telah menerima surat dari kepolisian bahwa hal ini akan diselidiki lebih lanjut," tulis adik Selvi Salavia itu dikutip pada Sabtu (24/8/2024).
Baca Juga: Tasyi Athasyia Gercep Banget Klarifikasi Dituding Ludahi Karyawan, Seperti Apa Isinya?
Tasyi juga tak ragu mengusut tuntas akun-akun yang sengaja menyebarkan hoax mengenai dirinya. Sebenarnya bukan kali ini saja konten kreator tersebut dilaporkan oleh karyawannya.
Sebelumnya wanita keturunan Arab itu juga sempat dilaporkan mantan karyawannya karena masalah gaji yang tidak sesuai dan perlakuan yang tidak menyenangkan selama menjadi karyawan. Namun melalui kuasa hukumnya Tasyi membantah semua tudingan tersebut.
Kontributor : Rizka Utami Rahmi
Tag
Berita Terkait
-
Tasyi Athasyia Gercep Banget Klarifikasi Dituding Ludahi Karyawan, Seperti Apa Isinya?
-
Tasyi Athasyia Kembali Dituding Lakukan Kekerasan ke Eks Karyawan: sampai Diludahi
-
Netizen Kompor, Mama Ala Disebut Lebih Bahagia Dapat Kejutan Ultah dari Tasya Ketimbang Tasyi
-
Perkara Renovasi Kamar Asisten, Tasyi Athasyia Kembali Ungkit Kasusnya dengan eks Karyawan
-
Tasyi Athasyia Renovasi Kamar Rumah untuk Karyawan yang Baru Menikah, Malah Kena Julid Perkara AC
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki