Suara.com - Arya Saloka menceritakan pengalaman mistis yang dia alami saat tengah berada di Yogyakarta untuk syuting film Lembayung.
Kala itu, Arya Saloka sedang beristirahat di villa tempat tinggalnya di siang hari. Saat tengah bersantai, tiba-tiba sang aktor mangalami 'ketindihan'.
"Pengalaman (mistis) justru bukan di lokasi syuting, tapi di penginapan. Waktu itu saya di Yogya, habis kegiatan dari Solo. Ada break, sudah selesai jam satu siang," kata Arya Saloka kepada Suara.com saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan baru-baru ini.
"Saya lagi rebahan di sofa di ruang tamu terbuka, lalu asisten saya pamit mau beli rokok. Tiba-tiba nggak tahu kenapa, saya seperti ketindihan. Padahal saya tahu pergerakan Rizky dan Valin (tim Arya yang lain)," ucapnya menyambung.
Meski sadar teman-temannya bergerak ke sana ke mari, Arya Saloka tak bisa menggerakkan tubuhnya ataupun mengucapkan sesuatu. Tubuh dan mulutnya kelu.
Mantan lawan main Amanda Manopo di sinetron Ikatan Cinta tersebut juga merasa seperti ada sesuatu yang menahan kepalanya.
"Terus saya ngeliat ada yang, ukan duduk di atas saya tapi ada yang (menahan) di sini (kepala)," kata Arya.
Menariknya, alih-alih takut, Arya Saloka malah mengumpat 'sosok' yang mengerjainya. Sang aktor menunjukkan bahwa seolah dia lebih kuat daripada makhluk-makhluk tersebut.
Baca Juga: Arya Saloka Blak-blakan Menyukai Wajahnya yang Brewokan, Kenapa?
"Nggak (berdoa) sih. Saya cuma 'setan bangs*t, anj*ng nih' begitu doang," ungkapnya.
Beruntungnya, kejadian mistis tersebut hanya dialami Arya satu kali. Mantan suami Putri Anne itu juga menyimpan ceritanya sendirian hingga syuting selesai.
Berita Terkait
-
Momen Arya Saloka dan Randy Pangalila 'Adu Jotos' saat Konferensi Pers
-
Bikin Heboh, Arya Saloka dan Caitlin Halderman Reka Ulang Adegan Romantis di Series Algojo
-
Melihat Pocong Melompat-lompat
-
Demi Peran di Algojo, Arya Saloka Rela Ubah Fisik Secara Ekstrem
-
Tinggalkan Zona Nyaman, Arya Saloka Jadi Anjelo dan Preman di Series Algojo
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta