Suara.com - Lama tak terdengar kabarnya, Master Limbad baru-baru ini menjadi bintang tamu di sebuah program TV. Limbad yang salah tingkah di program tersebut sukses bikin warganet terhibur.
Limbad menjadi bintang tamu di Brownis yang tayang belum lama ini. Pesulap tersebut tampil dengan ciri khasnya yang biasa yakni tampil gondrong dan tidak bicara.
Meski demikian, Limbad tampak santai. Pesulap berusia 52 tahun ini juga kerap tersenyum saat berinteraksi dengan Wendi Cagur, Ruben Onsu, Ivan Gunawan, dan Ayu Ting Ting yang memandu acara tersebut.
Karena Limbad tidak bicara, Wendi terpilih menjadi penerjemah Master Limbad selama episode ini. Lalu terjadilah momen lucu tersebut.
Wendi mengungkap salah satu momen langka saat Limbad berbicara di suatu sinetron. Wendi juga menirukan suara medok Limbad.
"Ada satu sinetron, dia dulu pernah main. Dia ngomong tahu, dialognya gini 'Bu beli bu'," kata Wendi yang membuat Limbad malu sampai menutup wajahnya dengan bantal.
Komentar Wendi itu ditimpali oleh Ayu Ting Ting. Pedangdut satu anak itu melihat sendiri momen Limbad bicara di sinetron tersebut.
"Itu bener yang dibilang Wendi. Jadi gue sempat ngelihat dia ada ceritanya nih main sinetron atau apa gitu. Tiba-tiba dia ke warung, 'Bu beli bu, berapaan ini?'" goda Ayu Ting Ting sambil tertawa.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Girang Banget Baju Pemberiannya Dipakai Ji Chang Wook
Limbad terlihat salting dan tertawa malu di balik bantal. Dia nyaris melemparkan bantal yang dipegangnya ke Ayu Ting Ting.
Video Limbad salting ini diunggah ulang di akun gosip. Warganet ikutan ngakak melihat reaksi langka Master Limbad ini.
"Akhirnya gue denger suaranya Limbad juga setelah sekian purnaamaaaaa," kata netizen.
"Bener-bener lucu, cuma di Brownis, Master Limbad mukanya merah, malu, sampai salting ketahuan suaranya medok, ngakak," kata lainnya.
"Aibnya dibongkar," warganet menimpali.
"Hanya Ayu Ting Ting dan Wendi yang bisa buat limbad salting secara brutal," ungkap lainnya.
Berita Terkait
-
Ibu Ayu Ting Ting Kerja Apa? Hidup Glamor Bak Sosialita
-
Ayu Ting Ting Menangis di Hadapan Habib Umar, Curhat Lelah Besarkan Anak Sendiri dan Menanti Jodoh
-
Fajar Sadboy Diam-Diam Ingin Nikahi Ayu Ting Ting dan Davina Karamoy
-
Andre Taulany Singgung Perceraian Saat Syuting, Ungkap Sudah Lelah Dimediasi dengan Erin
-
Merasa Tak Dihargai, Ivan Gunawan Pernah Tolak Syuting Bareng Ayu Ting Ting
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak
-
5 Fakta Erika Richardo, Kreator Lukis yang Bikin Sekolah-Sekolah di Daerah Terpencil
-
Haldy Sabri Ternyata Luluhkan Hati Irish Bella Lewat Pendekatan Spiritual dan Lamaran di Mekkah
-
Tasya Farasya Unggah Momen Mencekam, Atap Lapangan Padel Ambruk Saat Turnamen
-
Amanda Manopo Blak-blakan Tak Suka Cowok Oriental, Kok Malah Nikahi Kenny Austin?
-
Raisa Diterpa Cobaan Bertubi-tubi, Vidi Aldiano Kirim Pesan Menyentuh
-
Bikin Gempar Mau Gugat YG Entertainment, Kondisi Park Bom 2NE1 Disebut Mengkhawatirkan
-
Eks Karyawan Ashanty Resmi Ditahan Sebagai Tersangka Penggelapan dan Pemalsuan Data