Suara.com - Ronal Surapradja tetap meramaikan gelaran Pilkada 2024 meski dicoret Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dari bakal calon Wali Kota Bandung.
Ronal Surapradja mendapat tugas lain untuk mendampingi Jeje Wiradinata sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Barat.
Biasa menilai dan menyoroti kebijakan pemerintah yang kontroversial, Ronal Surapradja kini berada di posisi sebaliknya.
Sebagai calon kepala daerah, gerak-gerik serta program kerja yang Ronal Surapradja tawarkan saat masa kampanye nanti pasti akan dinilai dan disorot juga oleh yang lain.
"Sekarang, saya ada di posisi yang dinilai. Kemarin saya menilai, kemarin saya komentarin, sekarang saya ada di posisi yang dinilai dan dikomentarin sama orang," ujar Ronal Surapradja kepada Suara.com lewat sambungan telepon, Kamis (5/9/2024).
Untuk hal itu, Ronal Surapradja menyatakan bakal berusaha keras menghindari hal-hal yang dulu tidak ia sukai dari para pengampu kebijakan. Sang komedian tak mau balik dikritik dengan sesuatu yang dulu pernah ia permasalahkan juga dari orang lain.
"Jadi, ketika gue dulu komentarin nggak suka ini, nggak suka itu, ya gue jangan lakuin itu lah," kata Ronal Surapradja.
"Itu pertanggungjawaban gue secara personal. Bos gue pertama itu langsung Allah, habis itu baru rakyat, lalu partai. Itu kan sesuatu yang bukan mainan," lanjut dia.
Ronal Surapradja merasa dosanya sudah kelewat banyak. Ia tak mau kalau keikutsertaan di Pilkada Jawa Barat malah menambah masalah baru.
Baca Juga: Ditunjuk PDIP Jadi Cawagub Jabar, Ronal Surapradja: Ikhlas Bikin Naik Level
"Gue tuh udah banyak dosa. Jadi, tanpa harus dikomentarin, diingatkan, dikritik, kesadaran itu udah ada dalam diri gue, bahwa gue nggak mau," kata Ronal Surapradja.
"Bahkan sangat tidak mau menjadi pemimpin yang zalim, pemimpin seperti yang selama ini gue nggak suka," imbuh bintang Extravaganza ini.
Sebagaimana diketahui, Ronal Surapradja didaftarkan bersama Jeje Wiradinata untuk calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat pada 29 Agustus 2024 lalu. Nama keduanya diajukan PDIP di menit-menit terakhir jelang penutupan pendaftaran calon kepala daerah untuk Pilkada 2024.
Ronal Surapradja pribadi awalnya lebih berhasrat ikut Pilwalkot Bandung bersama PDIP. Mimpi berkantor di Balai Kota Bandung sudah muncul dalam angan Ronal sejak 30 tahun lalu.
Namun, internal PDIP memilih menunjuk kandidat lain, Dandan Riza Wardana untuk dipasangkan dengan Arif Wijaya di Pilwalkot Bandung.
Berita Terkait
- 
            
              Ditunjuk PDIP Jadi Cawagub Jabar, Ronal Surapradja: Ikhlas Bikin Naik Level
 - 
            
              Dikira Tak Bakal Ikut Pilkada, Ronal Surapradja Sudah Mau Fokus Kejar Tesis S2
 - 
            
              Lebih Tertarik Pimpin Kota Bandung, Ronal Surapradja Yakin Bekerja di Balai Kota Sejak SMP
 - 
            
              Bukan Alhamdulillah, Ronal Surapradja Sebut Innalillahi Diusung Jadi Cawagub Jawa Barat
 - 
            
              Ronal Surapradja Tak Langsung Sanggupi Arahan PDIP Buat Jadi Cawagub Jawa Barat
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak
 - 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas
 - 
            
              Temannya Pasang Badan, Sebut Sabrina Alatas Syok Difitnah Selingkuhan Hamish Daud
 - 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini
 - 
            
              Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
 - 
            
              Clara Shinta dan Suami Nyaris Cerai Gara-Gara Drama China, Revand Narya: Itu Adiktif Banget Sih
 - 
            
              Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram