Suara.com - Fajar Sadboy saat ini sedang berada di tanah suci untuk menunaikan ibadah umrah. Momen ketika dirinya berdoa di depan Ka'bah menuai pro kontra.
Tak sendirian, Fajar Sadboy berangkat umrah bersama sang manajer. Selain sederet momen yang dibagikan sendiri olehnya di Instagram, beredar pula video dirinya direkam orang lain.
Seorang pengguna TikTok dengan akun @miobamduatolu membagikan momen ketika pemuda asal Gorontalo tersebut berdoa dengan khusyuk di Masjidil Haram.
Gestur Fajar Sadboy saat berdoa di depan Ka'bah sontak menyita perhatian banyak orang. Alih-alih menengadahkan tangan ke atas, punggung tangganya justru menghadap ke wajah.
Ekspresinya saat melafalkan doa juga tak kalah disorot. Bintang web series "Paylater" itu mengedipkan matanya berulang kali dan sesekali menggeleng-gelengkan kepala.
Cara Fajar Sadboy berdoa di rumah Allah SWT rupanya memicu perdebatan. Banyak yang menyebut Fajar tak serius dan menjadikan ibadah sebagai candaan.
"Bercanda boleh, asal tahu waktu dan tempat," sentil akun @fal***
"Pentingnya belajar ilmu dan adab untuk beribadah. Seburuk-buruknya manusia, setidaknya kita harus belajar agar ibadah kita diterima, nggak malah sia-sia," tambah akun @rya***
Baca Juga: Pakai Busana Sesuai Syariat, Penampilan Keanu AGL saat Umrah Dibandingkan dengan Wanda Hara
Di sisi lain, sejumlah netizen yakin Fajar Sadboy tak bercanda dalam doanya. Dia kemungkinan besar sedang membaca doa tolak bala yang lazimnya memang diucapkan dengan gestur tangan seperti itu.
"Banyak yang bilang bercanda harus tahu tempat. Apa kalian nggak tahu kalau itu doa tolak bala?" ujar akun @ajr***
"Itu bukan bercada gaes, doa tolak bala namanya. Pengetahuan agama Fajar sepertinya bagus ya," sahut akun @hhy***
Sementara itu, Fajar Sadboy memulai rangkaiam ibadah umrahnya sejak 30 Agustus 2024 lalu. Terkini, Fajar sedang berada di Madinah, tepatnya masjid Nabawi.
Sebelumnya Fajar tak menyangka dirinya diberi kesempatan untuk menjalankan umrah, mengingat beberapa tahun lalu dirinya bukan siapa-siapa.
Viral karena nangis-nangis dighosting perempuan yang ditaksir, siapa sangka kini Fajar cukup populer dan mulai merintis karier di dunia seni peran.
Berita Terkait
-
4 Potret Fajar Sadboy Jalani Ibadah Umrah, Cara Doanya dengan Mata Tertutup Jadi Sorotan
-
Bak Seleb Top, Momen Fajar Sadboy Jadi Rebutan Foto Nonton Timnas di Arab Saudi
-
Kisah Klub Indonesia Jalani Umrah sebelum Bertanding, Kalah karena Kelelahan
-
Momen Rizky Ridho Umrah sebelum Tanding, Air Mata Tumpah Ruah saat Cium Kabah: Semoga Pulang Bawa Kemenangan
-
7 Pesona Timnas Indonesia Berpakaian Ihram saat Umrah: Ucap Syukur hingga Menangis Haru Depan Kabah
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Mertua Jennifer Coppen Ungkap Alasan Jarang Posting Bareng Kamari, Takut Disangka Manfaatkan Cucu
-
Kontras Banget! Raisa Pecinta Anabul, Sabrina Alatas Malah Anti Kucing
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang