Suara.com - Cerita menarik datang dari Mamat Alkatiri. Ia dihubungi langsung oleh IShowSpeed yang meminta ditemani dalam kunjungannya ke Papua.
"Beneran minta temenin ke Papua. Mana besok pas banget saya ke Jayapura," ungkap Mamat Alkatiri dalam sebuah unggahan di X, Sabtu (21/9/2024).
IShowSpeed merasa butuh didampingi Mamat Alkatiri karena takut dengan cerita yang beredar soal situasi mencekam di Papua akibat keberadaan kelompok kriminal bersenjata (KKB).
"Jadi intinya, dia pengin ke Papua. Tapi dia bingung, orang-orang bilang berbahaya dan lain-lain. Terus katanya banyak yang bilang nggak usah ke sana karena buruk, nggak bagus, dan lain-lain," terang Mamat Alkatiri.
Belum ada kepastian apakah Mamat Alkatiri benar-benar akan mendampingi IShowSpeed dalam kunjungannya ke Papua. Mamat cuma memberikan penjelasan tentang caranya meyakinkan IShowSpeed bahwa situasi Papua tidak seperti cerita orang-orang.
"Ya saya cuma bilang, mereka semua itu berbicara terlalu banyak. Padahal mereka sendiri belum pernah ke sana," jelas Mamat Alkatiri.
Salah satu pengguna X ada yang berusaha meluruskan cerita IShowSpeed tentang saran orang-orang untuk tidak ke Papua. Akun @jaguarpaw menyinggung tentang kemungkinan jarak antar destinasi wisata yang terlalu jauh.
"Takutnya jauh-jauh aja tiap satu destinasi ke destinasi lainnya. Kemarin di Bali aja dia ngerasa jauh, padahal jarak 1 jam-an doang," papar sang pemilik akun.
Mamat Alkatiri pun tidak menampik bahwa jarak antar destinasi wisata di Papua cukup jauh. Namun bagi Mamat, meyakinkan IShowSpeed bahwa Papua aman dikunjungi jadi poin yang lebih penting.
Baca Juga: Reaksi YouTuber IShowSpeed saat Diarak Penari Kecak di Bali
"Destinasi urusan belakang. Paling nggak, sekarang dia percaya dulu Papua betulan aman," ucap Mamat Alkatiri seraya tertawa.
Berita Terkait
-
Kisah di Balik Ritual Masangin yang Mampu Ditembus IShowSpeed Saat Berpetualang ke Yogyakarta
-
IShowSpeed Disebut Bersiap Sambangi Jogja, Netizen Ramai-ramai Usul Bawa ke Wilayah Pogung
-
Susul Pandji Pragiwaksono, Mamat Alkatiri Siap Go Internasional Bareng IShowSpeed
-
Reaksi YouTuber IShowSpeed saat Diarak Penari Kecak di Bali
-
6 Momen Menarik Kunjungan IShowSpeed di Kota Tua Jakarta
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Momen Langka, Guruh Gipsy Tampil di Synchronize Fest Usai 50 Tahun Vakum
-
Isu Cerai, Warganet Ungkit Lagi Romansa Lama Putri Tanjung dengan Gofar Hilman
-
Setahun Pacaran, El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss
-
Reino Barack Bikin Masjid di Perumahan Islami, Warganet Langsung Bandingkan dengan Suami Luna Maya
-
Baru Cerai dari Pratama Arhan, Unggahan Azizah Salsha Isyaratkan Move On
-
Eks Karyawan Tuding Ashanty Lakukan Penggelapan Pajak
-
Kantongi Bukti, Sahara Rental Mobil Tuding Yai Mim Pernah Pamer Video Intim dengan Istrinya
-
4 Film dan Drama Korea Terbaru Bae Suzy: Genie, Make a Wish Lagi Trending
-
Taqy Malik soal Tudingan Bangun Masjid di Tanah Sengketa: Setiap Cerita Punya 2 Wajah
-
Bukan Masalah Parkir, Sahara Ngaku Berulang Kali Dilecehkan Yai Mim Secara Verbal