Suara.com - YouTuber IshowSpeed kini terpantau sudah berada di Kamboja sebagai bagian dari tur Asia Tenggara yang tengah dijalaninya selama beberapa minggu terakhir.
Sebelumnya Speed atau kerap disebut El Kecepatan itu telah lebih dulu mengunjungi Indonesia. Mulai dari Jakarta, Bali, hingga Jogjakarta telah dijelajahi oleh konten kreator asal Amerika Serikat itu.
Kedatangan Speed di Indonesia tentu membawa angin segar bagi dunia pariwisata Indonesia. Terbukti jika YouTuber tersebut menjadi magnet yang sukses memperkenalkan kebudayaan Indonesia ke seluruh pelosok dunia.
Speed tampaknya sangat menikmati waktunya selama berada di Indonesia. Penggemar berat Cristiano Ronaldo itu bahkan menghabiskan beberapa hari untuk membuat video streaming sekaligus menjajal keseruan di berbagai spot wisata menarik di tanah air.
Saat berada di Bali, YouTuber dengan 31 juta lebih subscriber itu bahkan mencoba ikut menari salah satu tarian tradisional khas Bali, yakni Tari Kecak. Kemudian ketika berada di Jogja, Speed ikut membatik, makan bakpia, hingga minum jamu.
Saat berada di Jogja, Speed terpantau beberapa kali mengucapkan beberapa kosa kata Bahasa Indonesia, seperti awas, santai, hingga yang sampai viral saat dia mengatakan “Minggir lu miskin”
Beberapa hari di Indonesia itu rupanya membuat Speed cukup sulit melupakan segala hal unik yang dilakukannya di negara ini. Speed bahkan masih menggunakan salah satu Bahasa Indonesia saat dia berada di Kamboja.
Dari video yang dibagikan ulang akun @idextratime di media sosial, Speed yang seperti biasa selalu dikerumuni fans tampak kurang nyaman karena fans tersebut mengikutinya ke manapun dia pergi.
Melihat banyaknya kerumunan orang itu, Speed refleks mengatakan “Santai, santai,” kepada orang-orang agar memberikannya ruang untuk berjalan.
Aksi Speed yang refleks teriak “Santai” itu mendulang reaksi kocak dari netizen Tanah Air. Banyak yang menilai jika streamer tersebut masih belum move on dari Indonesia.
“Jiwa indonya kebawa sampe kamboja,” tulis akun @silf***
“Raganya di Kamboja tapi jiwanya masih di Indonesia,” komen akun @fahr***
“Masih belom move on sama Indonesia tuh haha,” kata akun @_lle***
“Beberapa hari udah fasih bahasa Indo, gimana kalo sebulan udah bisa ngajar les bahasa nih Speed,” sambung akun @rej***
Berita Terkait
-
IShowSpeed Murka Usai Jadi Korban Deepfake Sora 2
-
Beda dari yang Lain, DJ Aloy Rayakan Ulang Tahun Reza Arap di Panti Asuhan Katolik
-
Klarifikasi Reza Arap Soal Lula Lahfah Dicurigai Lagi Hamil
-
Sering Kasih Tip, Reza Arap Heran Rating Gojeknya Hanya 3,2
-
Siapa Niko Juniuss? Teman Aloy dan Reza Arap yang Nyanyikan Lagu Sindir Pemerintah
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak
-
Slank Batal Manggung di Aceh, Ini 5 Kejanggalan Administratif yang Jadi Biang Kerok
-
Ngeri! Modus Baru Penipuan di TikTok Live, Korban Diimingi Saldo Rp30 Juta
-
Fuji Ngaku 3 Tahun 'Single Ori', Kedekatannya dengan Verrell Bramasta Cuma Gimik?
-
Ran Takahashi Bantah Selingkuh dengan Artis JAV, Netizen Tak Percaya karena Buktinya Valid
-
Omara Esteghlal Jijik Pergoki Mobil Sipil Pakai Strobo, Auto Spill Platnya
-
Isu Orang Ketiga Hamil Beredar, Diduga Jadi Penyebab Raisa Gugat Cerai Hamish Daud
-
Di Tengah Isu Cerai, Kisah Lama Kedekatan Raisa dan Tulus Kembali Heboh
-
Terungkap Asal-usul Fedi Nuril Pakai Celak Mata di BIFF
-
Ratu Sirikit Meningal Dunia, Raja Thailand Tetapkan Masa Berkabung Satu Tahun