Suara.com - Akun Instagram Nikita Mirzani ramai digeruduk warganet buntut insiden yang dialami Marc Marquez di ajang MotoGP Mandalika 2024 pada Minggu (29/9/2024).
Seperti diketahui, Marc Marquez harus memupus harapan untuk finish di Sirkuit Mandalika karena mengalami sebuah insiden, yakni motornya memercikan api.
Selepas menepi dari lintasan pada lap ke-11, api kian membesar dan membakar motor sang pembalak yang terkenal dengan julukan Baby Alien.
Pasca insiden yang membakar motor Marc Marquez, akun Instagram mantan pacar John Hopkins tersebut spontan digeruduk warganet.
Pasalnya, ibunda Laura Meizani alias Lolly itu sempat berinteraksi dengan Marc Marquez sebelumnya. Dia juga mengabadikan interaksi tersebut dalam akun Instagram pribadinya.
"Menyala Baby Alien," tulis akun Instagram @nikitamirzanimawardi_172, ditilik pada Minggu (29/9/2024).
Berdasarkan pantauan kolom komentar, beberapa warganet tampak menggoda Nikita Mirzani ihwal masalah teknis yang dialami Marc Marquez selama balapan.
"Marc menyala membara sampai motornya pun ikut menyala kebakar," tulis seorang netizen.
"Marquez barusan motornya terbakar," ucap netizen lain.
Baca Juga: Irwan Mussry Kalungkan Medali ke Pembalap MotoGP Mandalika, Omongan El Rumi Ramai Diungkit
"Jadi sial rider yang foto sama ini orang," ujar netizen yang lainnya.
Untuk informasi tambahan, Marc Marquez sempat bertindak cepat ketika motornya terbakar. Dia mengarahkan motornya ke arah marshall yang dengan sigap menyemprotkan cairan untuk memadamkan api.
Akibat insiden itu, kutukan Marc Marquez di Mandalika disebut-sebut masih belum terputus di balapan utama.
Kegagalan Marc Marquez untuk finish kali ini tercatat menjadi kali yang ketiga. Sebelumnya, dia juga tak mampu melewati garis finis dan bahkan tak ikut balapan pada musim 2022 lalu karena gegar otak.
Berita Terkait
-
Bikin Malu Indonesia? Aksi Menpora Dito Selfie Bareng Juara MotoGP Mandalika Tuai Hujatan
-
VR46: Rossi ke Mandalika Pada Tahun 2025
-
Marc Marquez Disebut-sebut 'Ngamuk' ke Marshal Mandalika: Motor Rusak, Alat Pemadam Kebakaran Tak Mumpuni?
-
Irwan Mussry Kalungkan Medali ke Pembalap MotoGP Mandalika, Omongan El Rumi Ramai Diungkit
-
Mengenal Sosok Iwa Wahyudin, Suami Heni Sagara Punya Profesi Mentereng
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah