Suara.com - Kondisi terakhir sebelum meninggalnya artis lawas era 1980-an, Marissa Haque, diungkap oleh sang anak, Chiki Fawzi.
Istri Ikang Fawzi itu ternyata meninggal dunia usai membaca Al Quran. Hal tersebut diungkapkan Chiki melalui unggahannya di Instagram Story.
“Tiba-tiba meninggal pas lagi baca Quran aku gak siap bu, tapi aku ikhlas. Aku sayang ibu,” tulis Chiki Fawzi dilihat dari unggahan Instagram Story-nya pada Kamis (3/10/2024)
Kondisi terakhir Marissa Haque yang meninggal usai membaca Al Quran itu juga diceritakan oleh artis Chaca Frederica yang datang ke rumah duka.
Artis yang menikah dengan Dico Ganinduto itu menuturkan bahwa kondisi ibu dari Isabella dan Chiki Fawzi itu sebelumnya sehat-sehat saja, bahkan beliau masih sempat mengajar.
“Karena Tante Marissa baik-baik aja, sehat-sehat aja, (masih) ngajar,” terangnya.
Akan tetapi pada malamnya, Marissa haque justru ditemukan sudah tak bernyawa dengan kondisinya yang sudah membiru.
“Terus tadi aku tanya semalam Chiki ketemu (almarhumah) udah biru jam 00.50 enggak ada yang tahu kenapa,” ungkap mantan pesinetron itu.
Selain itu, ditemukan sebuah Al Quran, laptop dan kacamata tak jauh dari tubuh istri Ikang Fawzi itu.
Baca Juga: Anies Baswedan Ungkap Kenangan Indah dengan Marissa Haque: Yang Paling Berkesan...
“Tapi di sebelah beliau itu, di sebelah almarhumah itu masih ada laptop, ada Al Quran habis baca Al Quran, ada kacamata. Jadi habis ngajar juga sampai malam,” ungkap Chacha.
Kondisi Marissa Haque yang meninggal dunia usai membaca Al Quran itu membuat netizen yang mendengarnya ikut merinding sekaligus terharu.
“InsyaAllah sudah Allah jamin surga paling tinggi untuk beliau yang meninggal dengan nama yang harum,” tulis akun @titt***
“Kalau meninggalnya baik insya Allah beliau melihat yg indah sebelum ajalnya, karena sebelum meninggal seorang hamba diperlihatkan apa yg akan menjadi tempatnya kelak. Insyaa Allah alm husnul khotimah,” komen akun @evi***
“Meninggalnya beliau adalah ajal yang diharapkan orang-orang apalagi seorang Ibu,” sambung akun @mam***
Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024). Kabar meninggalnya pemain film yang terkenal di tahun 1980-an itu sangat mengejutkan karna terbilang mendadak dan tidak sedang mengidap penyakit apapun.
Berita Terkait
-
Angelina Sondakh Terpukul Marissa Haque Meninggal Dunia: Baru Saja Kita Saling Berkirim Pesan
-
Profil Bella dan Chiki Fawzi, Anak-Anak Almarhumah Marissa Haque yang Multitalenta
-
38 Tahun Nikah Dipisah Maut, Ikang Fawzi Bongkar Resep Langgeng dengan Marissa Haque
-
Menteri PUPR Ikut Antar Marissa Haque ke Peristirahatan Terakhir: Saya Sering Main Bareng Ikang
-
Kisah Ikang Fawzi Taklukan Hati Marissa Haque, Rela Jadi Sopir Demi Nyatakan Cinta
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Kronologi Dokter Oky Pratama Dilaporkan Suami Heni Sagara, Berawal Postingan 'Mafia Skincare'
-
Raisa Rilis MV Bareng Christian Bautista di Tengah Proses Cerai, Dapur yang Jadi Latar Bikin Salfok
-
Mahalini Cerita Keajaiban Umrah Pertama Sebagai Mualaf, Doanya Dikabulkan dalam Sekejap
-
Terungkap! Andrew Andika dan Violentina Kaif Ternyata Sudah Menikah Sejak Juli 2025
-
Dokter Oky Pratama Dilaporkan Suami Heni Sagara, Statusnya Naik ke Penyidikan
-
Komitmen Hamish Daud Usai Sepakat Cerai dari Raisa, Janji Tak Akan Lari dari Tanggung Jawab
-
Jadi Pemeran Utama, Adipati Dolken Siapkan Sentuhan Lokal di Film What's Up with Secretary Kim?
-
Ditanya Soal Pisah Rumah dengan Raisa Sejak Digugat Cerai, Hamish Daud Fokus Move On
-
5 Fakta Unik Diana Pungky yang Jarang Diketahui, Ditawari Jadi Model Gegara ke Supermarket
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja