Suara.com - Chiki Fawzi mengungkap penyesalan terbesarnya saat sang ibu, Marissa Haque meninggal dunia. Menurut Chiki, selama ini dia masih sering meninggikan ego di depan ibunya.
"Jujur saya sama ibu hubungannya masih struggle. Gimana ya, ibu saya tuh tegas, saya sebagai anak egonya keras, yang saya sekarang menyesal banget," kata Chiki Fawzi saat ditemui di kediamannya di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis (3/10/2024).
"Ketika saya ngelihat jenazah ibu saya 'apa yang mau lo banggain sih?'" sambungnya.
Anak bungsu Ikang Fawzi dan Marissa Haque tersebut juga menyesali sikapnya yang belakangan kerap acuh saat diajak bicara ibunya. Kini Chiki Fawzi hanya bisa mengenang saat-saat itu.
"Kemarin-kemarin ibu tuh 'sini dong ngobrol sama ibu' (Chiki jawab) 'bentar bu, lagi ngerjain ini nih buat ke konveksi' kan saya ada usaha, akhirnya ibu ke atas," ucap Chiki Fawzi mengulang memori dengan Marissa Haque.
"Terus 'sini dong ngobrol sama ibu di meja makan, ibu kangen' saya banyak abaikan. Itu nyesal banget, pas mandiin (teringat), wah dahsyat banget," tambah Chiki.
Chiki Fawzi lalu mengingatkan kepada siapapun untuk selalu memprioritaskan ibu dan jangan tunggu menyesal seperti dia. Menurut Chiki, selama ibunya hidup, dia terlalu asyik dengan dunianya sendiri.
"Ini buat pelajaran juga ya buat semua orang yang masih punya ibu, please prioritasin ibu kalian, jangan banyak ngelawan. Jangan kayak saya, jadi banyak penyesalan," katanya.
Baca Juga: 2 Minggu sebelum Meninggal, Marissa Haque Terus-terusan Bahas Kematian
"Saya tuh masih ada banyak rebel-rebelnya ke ibu dan saya menyesal. Nggak penting itu semuanya. Saya tuh ngerasa saya kurang optimal punya waktu sama ibu, asyik sibuk sendiri," ujar Chiki Fawzi.
Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024) dini hari. Marissa meninggal secara mendadak usai membaca Alquran.
Kepergian mendadak Marissa Haque meninggalkan duka mendalam bagi keluarganya, terutama sang suami, Ikang Fawzi.
Berita Terkait
-
Tak Gentar Melawan Israel, Chiki Fawzi dan Relawan Siapkan Misi Baru untuk Gaza dari Indonesia
-
Chiki Fawzi Beberkan Alasan Aktivis Indonesia 'Dipinggirkan' dari Misi Kemanusiaan ke Gaza
-
Chiki Fawzi Ungkap Reaksi Ikang Fawzi Saat Dimintai Izin Berlayar ke Gaza: Kamu Gila Ya!
-
Batal Ikut Kapal ke Gaza, Chiki Fawzi: Kalau Aku Ditangkap Israel, Ayah Rasanya Kayak Apa?
-
Curhat Gagal Ikut Misi Gaza, Chiki Fawzi Kenang Setahun Kepergian Marissa Haque
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
Terkini
-
Reza Rahadian Terlibat Film Keadilan (The Verdict), Cerita Tentang Hukum dan Korupsi
-
Fitnah Rafathar Beli Sepatu Mahal, BigMo sampai Ucap Kata Kasar
-
Cerita Sukses The Lantis Masuk Nominasi Indonesian Music Awards 2025 Berkat Viral di TikTok
-
Azizah Salsha Kena Cancel Culture Usai Cerai dari Pratama Arhan, Andre Rosiade: Dosanya Apa Sih?
-
Dituduh Usir Irish Bella di Pagi Pagi Ambyar, Dewi Perssik Beri Klarifikasi Sambil Ucap Syukur
-
Curhat Prilly Latuconsina Akting di Depan Omara Esteghlal Demi Jaga Rahasia FFI 2025
-
Kini Cerai, Andre Rosiade Sebut Pernikahan Azizah Salsha atas Kemauan Sendiri: Saya Hanya Fasilitasi
-
Mak Vera Tunjukkan Foto Terakhir Olga Syahputra, Raffi Ahmad Terkejut: Ya Allah...
-
Tara Testa Digosipkan Jadi Selingkuhan Chris Evans
-
Penampilan Terbaru Mulan Jameela Saat Manggung Tuai Kritik, Dibilang Mirip Bolu Kukus