Suara.com - Para anggota DPR RI untuk periode 2024-2029 yang dilantik baru-baru ini memang bisa menjadi kebanggaan bagi generasi muda. Satu di antaranya adalah putri Puan Maharani, Pinka Haprani.
Meski secara usia bisa dianggap mewakili generasi Z, kekayaan yang dimiliki oleh Pinka di usianya yang masih muda justru mengejutkan. Pada usia 25 tahun, Pinka memiliki kekayaan mencapai Rp38 miliar.
Selain Pinka, sosok lainnya adalah Rizki Natakusumah yang usianya masih berada di bawah 30 tahun. Suami dari Beby Tsabina tersebut memiliki kekayaan sekitar Rp8,3 miliar.
Terkuaknya satu per satu kekayaan memukau dari para anggota DPR RI muda ini tidak hanya meninggalkan pertanyaan di benak publik. Namun juga di benak seorang sutradara dan penulis terkenal, Fajar Nugros.
Melalui cuitannya yang dilansir Suara.com pada Minggu (6/10/2024), Fajar Nugros dibuat heran dengan jumlah kekayaan para anggota DRP RI di usia di bawah 30 tahun tersebut.
"Anggota DPR dibawah 30 tahun hartanya milyaran semua," tulisnya dengan resah.
Lebih lanjut, Fajar dibuat heran pula dengan kehadiran dan peran KPK dalam hal ini. Kinerja dari Komisi Pemberantasan Korupsi tersebut dipertanyakan.
Persoalan terkait dugaan gratifikasi disebutkan olehnya. Ditambah dengan tanda tanya mengenai pengaruh dari orang tua yang beberapa berasal dari dunia politik.
"Ini KPK ngapainnnn? Gratifikasi, atau dagang pengaruh orang tua? Atau gimana?" lanjutnya.
Baca Juga: Kekayaan Tembus Rp 38 Miliar, Jejak Digital Pinka Haprani di Dunia Hiburan Terungkap
Keresahan Fajar Nugros itu juga dijawab oleh beberapa warganet yang merasakan hal yang sama.
"Ada yang bilang kalau KPK udah berubah fungsi bang, ancam dulu, redupkan kalo setoran udah masuk (apapun barternya). Nyatanya berapa % kasus korupsi yang 10 tahun terakhir ditindaklanjuti?" komentar salah satu warganet.
"KPK sudah almarhum 4 tahun lalu. Ga usah ditanya-tanya lah," sindir yang lain.
Ada pula yang diduga mengaitkan fenomena anak politikus menjadi anggota DPR RI ini dengan praktik dugaan Jokowi memanfaatkan posisinya demi menaikkan posisi Gibran Rakabuming, putra sulungnya.
"Dulu orang masih takut ngangkat anaknya sendiri. Semenjak ada seorang yang nekat mengubah aturan MK, hal ini seakan menjadi lumrah," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Suami Baru Dilantik, Beby Tsabina Sudah Dicap Tak Merakyat
-
Potret Pinka Haprani Pakai Tas Rp 49 Jutaan Saat Dilantik Jadi Anggota DPR: Semoga Amanah
-
5 Koleksi Tas Mewah Beby Tsabina, Kini Mertua Disorot Punya Masa Lalu Kelam
-
Dijuluki 'Kaesang versi Pandeglang', Segini Harta Kekayaan Rizki Natakusumah
-
3 Sumber Kekayaan Beby Tsabina, Tenteng Tas Mewah di Pelantikan Rizki Natakusumah
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah