Suara.com - Pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh terciduk tengah menghafalkan lagu Tanah Airku di sela-sela persiapannya dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan China.
Sebagaimana diketahui bahwa pada hari ini Selasa (15/10/2024) Timnas Indonesia sudah bersiap untuk memberikan penampilan terbaiknya melawan China di Qingdao Youth Football Stadium.
Sebelumnya pemain Timnas telah lebih dulu bertemu Bahrain dan harus berpuas bisa menahan imbang dengan skor 2-2.
Rombongan Timnas tiba di China sejak Jumat (11/10/2024) kemarin. Tak lama sampai, pemain asuhan Shin Tae-yong itu langsung menggelar latihan.
Semua pemain kompak dan serius menjalani sesi latihan tersebut. Meskipun serius berlatih, terkadang beberapa pemain juga terlihat saling bercanda dan melakukan kegiatan menyenangkan lainnya.
Seperti yang dilakukan Sandy Walsh baru-baru ini. Di sela-sela latihan, rupanya dimanfaatkan pemain naturalisasi itu untuk menghafalkan lagu Tanah Airku.
Dari unggahan yang beredar di media sosial, Sandy Walsh terlihat sedang berbaring di tempat tidur kamar hotelnya sambil melihat ke layar ponselnya.
Pemain Timnas itu terdengar sedang menyanyikan lagu Tanah Airku sembari menghafalkan lirik lagu tersebut. Saat dihampiri, Sandy Walsh tampak malu lalu tertawa.
Baca Juga: Berkah Bela Timnas Indonesia, Harga Pasar Mees Hilgers Melejit Jutaan Euro
Lagu Tanah Airku memang menjadi lagu wajib yang dinyanyikan usai Timnas Indonesia menyelesaikan pertandingan. Saat pertandingan selesai, para pemain berkumpul di tengah lapangan lalu bersama-sama menyanyikan lagu ciptaan Ibu Sud tersebut.
Lagu tanah Airku itu dipercaya bisa memberikan semangat dan menambah rasa cinta para pemain kepada Tanah Air tercinta.
Aksi Sandy Walsh yang curi-curi waktu untuk menghafalkan lagu Tanah Airku itu mendapatkan pujian dari netizen. Banyak yang bangga dan salut dengan semangat bek naturalisasi kelahiran Belgia tersebut.
“Oh jelas, niat banget beliau sampe ngapalin,” komen akun @zayn***
“Gimana ga dukung secara full kalo Disporanya aja kayak gini,” ujar akun @bay***
“Pattynama, Walsh, Oratmangun itu memang sudah nasionalisme banget,” kata akun @kame***
Berita Terkait
-
Jijik! Skandal AFC: Korupsi hingga Penghapusan Batasan Masa Jabatan Presiden
-
Nilai Pasar Skuad Cina Justru Nyaris Disamai Satu Pemain Timnas Indonesia
-
3 Drama China Dibintangi Li Qin di iQIYI, Terbaru Snowy Night Timeless Love
-
Saking Mahalnya! Harga Pasar Mees Hilgers Hampir Bisa Beli Seluruh Pemain Timnas China
-
Sebelum Gabung AC Milan, Kakak Pemain Timnas Indonesia Pernah Tolak Barcelona
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen