Suara.com - Selain Denny Darko, ahli spiritual lain yang pernah menerawang kehidupan dan karakter Baim Wong di antaranya adalah Mbak You.
Jejak digital ramalan Mbak You soal Baim Wong viral kembali di media sosial seiring santernya kabar gugutan cerai kepada Paula Verhoeven.
Dalam ramalannya tersebut, Mbak You mulanya membedah karakter Baim Wong dari kacamata spiritual.
Menurut Mbak You, suami Paula Verhoeven itu memiliki aura yang lebih dominan dari seluruh anggota keluarganya.
"Aura Baim Wong memang lain dari keluarganya. Baim Wong abu auranya lebih (dominan) di antara saudara-saudaranya. (Saudaranya) Ada yang kalem, ada yang anteng. Tapi, Baim sifatnya agresif," ucap Mbak You.
Selain menunjukan tanda agresif, lanjut Mbak You, aura mantan pacar Marshanda itu menunjukan sikap keras kepala.
"Baim Wong itu termasuk orang yang agak aneh menurut saya. Anehnya dalam arti, gak gampang diikuti jalurnya, diikuti salah gak diikuti salah," sambung Mbak You.
Mbak You menambahkan, Baim Wong memiliki sifat sulit percaya kepada orang. Meski begitu, Baim cenderung dilukai oleh orang terdekatnya karena salah menaruh kepercayaan.
"Dia kalau sudah percaya satu orang, ya orang itu yang dia percaya. Walaupun kadang-kadang dihancurkan atau ditusuk dari belakang dari orang-orang yang terdekat sendiri," ujar Mbak You.
Baca Juga: Vista Putri Beberkan Ciri-Ciri Sosok Pria Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven: Gondrong dan Brewok
Cuplikan unggahan video Mbak You membeberkan sifat asli Baim Wong ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 200 ribu jumlah tayangan.
"Terawangan lama Mbak You tentang Baim Wong," tulis akun TikTok @cilikayune, dikutip pada Kamis (17/10/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Emang kelihatan rada-rada si Baim," tulis seorang netizen. "Andai lah Baim melihat video lama ini," kata netizen lain.
"Rupanya sama Mbak You sudah pernah diterawang nantinya Baim dan Paula akan terjadi seperti sekarang ini," tutur netizen yang lainnya.
Berita Terkait
-
Teman Model? Ini Sosok Mantan Suami Vista Putri yang Disebut Pernah Dekat dengan Paula Verhoeven
-
Jejak Digital Paula Verhoeven Ikuti Ajang Modeling Internasional, Publik: Harusnya Sama Sekelas Ardi Bakrie...
-
Kangen Anak-Anak yang Diasuh Baim Wong, Paula Verhoeven Sempat Ngeluh: Jadi Cuek
-
Baim Wong Umbar Masalah Rumah ke Teman Wanita, Paula Verhoeven Ingatkan Pertemanan yang Berkah
-
Vista Putri Beberkan Ciri-Ciri Sosok Pria Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven: Gondrong dan Brewok
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Dokumenter Stranger Things One Last Adventure
-
Ayah Venna Melinda Punya Anak Berkebutuhan Khusus, Kini Tak Tahu Dirawat Siapa
-
Kabar Duka, Ayah Venna Melinda Meninggal Dunia
-
Setahun Barbie Hsu Wafat, DJ Koo Ternyata Masih Setia Datangi Makam Sang Istri Tiap Hari
-
Profil dan Pekerjaan Kristian Hansen Pacar Manohara, Bukan Orang Sembarangan
-
Sinopsis The Pitt Season 2, Debut dengan Skor 100 Persen di Rotten Tomatoes
-
Iva Deivanna Rilis Sisa Waktu Senja, Kolaborasi Apik Bersama Bemby Noor yang Siap Hiasi Layar Lebar
-
8 Film Yasmin Napper, Musuh dalam Selimut Segera Tayang di Bioskop
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
3 Prediksi Nasib Akhir Baek Ki Tae Made In Korea, Jadi Tumbal Elite?