Suara.com - Eko Patrio terlihat dalam rombongan pelayat yang memadati rumah duka ayah Uya Kuya, Nararya Sutrasno di kawasan Duren Sawit, Jakarta pada Rabu (30/10/2024). Sama seperti Raffi Ahmad, Eko jadi salah satu sahabat Uya yang mengenal baik mendiang almarhum.
"Saya kaget sekali beliau meninggalkan kita semua. Jadi, saya sedih banget," ungkap Eko Patrio.
Saking dekatnya, Eko Patrio dan sang istri Viona Rosalina jadi salah satu sahabat Uya Kuya yang selalu diingat oleh Nararya Sutrasno dalam setiap pertemuan mereka.
"Beliau walaupun sudah sepuh, tapi masih ingat Eko Patrio, masih ingat Viona," kisah Eko Patrio.
Setahu Eko Patrio, ayah Uya Kuya dalam kondisi sehat setelah mengalami serangan jantung di sela kunjungannya ke Amerika Serikat beberapa waktu lalu. Eko jadi saksi tentang bagaimana enerjiknya ayah Uya saat ikut merayakan ulang tahunnya belum lama ini.
"Baru bulan Juli kemarin, saya ikut merayakan ulang tahun beliau. Bulan Juli atau Agustus kurang lebih, berbarengan dengan terpilihnya Uya Kuya sebagai anggota dewan, jadi sekalian syukuran," kenang Eko Patrio.
"Itu baru 3 atau 4 bulan yang lalu, masih sehat. Masih mau nemuin dari satu meja ke meja yang lain. Wah, berarti sehat kan," lanjut lelaki yang kini jadi salah satu petinggi Partai Amanat Nasional (PAN) itu.
Selain datang untuk memberikan penghormatan terakhir ke Nararya Sutrasno, Eko Patrio juga hadir guna memberikan dukungan moral ke Uya Kuya. Ia memang sangat terpukul dengan kepergian sang ayah yang begitu mendadak.
Baca Juga: Melayat ke Rumah Uya Kuya, Sikap Raffi Ahmad Sebagai Pejabat Negara Disorot
"Saya tahu, betapa sedihnya Uya dan istri," ujar Eko Patrio.
Kata Eko Patrio, Uya Kuya adalah salah satu anak kesayangan dan yang paling dibanggakan oleh Nararya Sutrasno. Kepergian tiba-tiba sang ayah tentu membuat suami Astrid Kuya itu syok berat.
"Saya datang menyemangati Uya juga, karena beliau ini memang salah satu anak yang dibanggakan sama ayahnya," kata Eko Patrio.
Berita Terkait
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Cerita Heroik Jusuf Hamka Selamatkan Uya Kuya dari Amukan Massa
-
Buntut Video Hoaks Soal Gaji DPR, Uya Kuya Kena Semprot Jenderal
-
Uya Kuya Bongkar Borok Teman-temannya: Di Depan Baik, di Belakang Menghujat
-
Ahli Media Sosial di Sidang MKD Soroti Penyebaran Hoaks Cepat dan Respons Lambat DPR
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi