Suara.com - Media sosial dihebohkan dengan perseteruan antara Awkarin dan Brisia Jodie. Netizen pun ramai menyinggung isu 'teman makan teman' yang ditudingkan pada Brisia Jodie terkait hubungan masa lalunya dengan Julian Jacob, mantan kekasih Marion Jola.
Drama bermula saat Awkarin mengunggah foto kebersamaannya dengan Alden dan Jodie di sebuah kelab malam dengan caption "serah terima jabatan." Unggahan ini memicu kecaman karena dianggap tidak menghargai privasi Alden yang belum go public dengan Jodie.
Alden dikabarkan marah besar dan mencaci-maki Awkarin. Mantan peserta MasterChef Indonesia itu menuding sang mantan sengaja mengganggu hubungannya dengan Brisia Jodie.
Awkarin membantah tudingan tersebut dan mengklaim telah mendapat izin dari Jodie untuk mengunggah foto tersebut.
Perseteruan semakin memanas ketika Awkarin membongkar permasalahan lain, yaitu Alden yang ingin mengambil kembali water heater yang dia beli saat masih berpacaran dengan Awkarin.
Pemilik nama asli Karin Novilda itu kesal karena Alden tidak menghubunginya secara langsung dan justru meminta bantuan sopirnya.
Brisia Jodie akhirnya angkat bicara melalui di media sosial. Penyanyi jebolan Indonesian Idol itu membantah telah melarang Alden berkomunikasi dengan Awkarin serta menegaskan bahwa sang kekasih ingin fokus pada kehidupan barunya.
Terkait water heater, Jodie menjelaskan bahwa Alden memang berusaha menjaga jarak dengan Awkarin dan memilih untuk tidak menghubunginya secara langsung.
Kisruh yang melibatkan Awkarin, Jonathan Alden dan Brisia Jodie tentu saja menuai beragam komentar netizen. Banyak yang berpihak pada Awkarin dan menyindir Jodie terkait isu 'teman makan teman.'
Baca Juga: Brisia Jodie dan Jonathan Alden Bakal Gelar Acara Lamaran Secara Privat
Kembali pada 2020, Brisia Jodie menghebohkan publik karena berpacaran dengan Julian Jacob yang baru putus dari Marion Jola.
Brisia Jodie dan Marion Jola dikenal sebagai teman, bahkan pernah berduet bersama. Netizen menganggap Jodie telah melanggar kode etik pertemanan dengan menjalin hubungan dengan mantan pacar sahabatnya sendiri.
Keduanya mengaku baru berpacaran 6 bulan setelah Julian putus dari Marion Jola. Namun netizen tetap merasa rentang waktu tersebut terlalu singkat.
Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa mungkin ada kedekatan atau perasaan di antara mereka saat Julian masih berpacaran dengan Marion.
Brisia Jodie sempat mengatakan bahwa dia telah meminta izin dan maaf kepada Marion Jola sebelum menjalin hubungan dengan Julian Jacob.
Pelantun "Rindu Setengah Mati" itu juga mengaku terkena karma dan kapok berpacaran dengan mantan pacar teman sendiri.
Berita Terkait
-
Awkarin Mencak-Mencak Dituding Belum Move On dari Pacar Brisia Jodie
-
Imbas Water Heater, Awkarin Sebut Nama Hotel yang Berkaitan dengan Brisia Jodie
-
Brisia Jodie vs Awkarin? Water Heater dari Jonathan Alden Bikin Panas!
-
Daftar 5 Artis Indonesia Ikut Rayakan Halloween: Nikita Willy Bareng Keluarga, Valerie Thomas Kayak Vampire!
-
Rachel Vennya Diberi Kado Minyak Wangi agar Lancar Jodoh, Biar Ada yang Bukain Tutup Botol
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi