Suara.com - Konser Dua Lipa di Jakarta yang seharusnya berlangsung pada Sabtu (9/11/2024) resmi dibatalkan. Pembatalan diumumkan hanya beberapa jam sebelum konser dimulai.
Promotor TEM Presents dan PK Entertainment mengumumkan pembatalan konser Dua Lipa pada Jumat (8/11/2024) pukul 22.00 WIB melalui akun media sosial resmi mereka.
Konser bertajuk "Radical Optimism in Jakarta" ini awalnya akan digelar di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat pukul 20.00 WIB.
Berikut adalah beberapa fakta terkait pembatalan yang mengejutkan para penggemar.
1. Alasan Pembatalan
Dalam pernyataan yang dirilis H-22 jam sebelum konser berlangsung, pihak promotor menyatakan bahwa pembatalan ini dilakukan dengan pertimbangan masalah keamanan dan logistik.
Meski tim produksi telah bekerja keras untuk mengatasi berbagai kendala, struktur panggung yang disediakan oleh Mata Elang Productions disebut tidak memenuhi standar keselamatan yang memadai untuk konser.
2. Kekecewaan Dua Lipa
Dua Lipa menyampaikan kekecewaannya melalui unggahan di Insta Story pribadinya tak lama setelah pengumuman konser dibatalkan. Penyanyi asal Inggris ini rupanya sudah berada di Jakarta dan sangat bersemangat untuk tampil.
Baca Juga: Konser Dua Lipa di Jakarta Batal Digelar
Namun kondisi panggung yang dinilai tidak aman memaksanya untuk menerima keputusan pembatalan. Dua Lipa terakhir tampil di Indonesia pada 2017 dan berharap dapat menyapa kembali para penggemarnya.
3. Mekanisme Pengembalian Dana Tiket
Promotor menyediakan opsi pengembalian dana (refund) bagi para calon penonton yang telah membeli tiket. Panduan refund dijelaskan di situs resmi konser (dualipainjakarta.com).
Formulir pengembalian dana dapat diakses mulai 11 hingga 30 November 2024. Proses pengembalian dana akan memakan waktu sekitar 14 hari kerja setelah pengajuan diterima, dengan beberapa perbedaan waktu bagi pengguna kartu kredit atau bank tertentu.
4. Banyak Penggemar yang Kecewa
Keputusan pembatalan ini membuat banyak penggemar kecewa, terutama karena konser "Radical Optimism in Jakarta" merupakan salah satu konser yang sangat dinantikan pada akhir tahun ini.
Berita Terkait
-
Dukung Palestina, Dua Lipa Depak Manajer Gara-Gara Ini!
-
Dua Lipa Jadi Sorotan usai Pecat Agen yang Tolak Musisi Pro-Palestina
-
Dua Lipa Pecat Agen yang Boikot Grup Pro-Palestina dari Glastonbury
-
Dua Lipa hingga 'Doctor Strange' Kian Desak Inggris untuk Stop Bantu Israel
-
Jennie BLACKPINK Rilis Video Resmi untuk Single Terbarunya, Handlebars
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta
-
Sinopsis The Chronology of Water: Debut Penyutradaraan Kristen Stewart
-
Promo Menarik Nonton Film Agak Laen Menyala Pantiku di XXI dan CGV untuk yang Mau Ngirit