Suara.com - Kris Dayanti alias KD sudah mantap maju menjadi calon Wali Kota Batu pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ini. Di tengah kesibukan kampanye, KD menyempatkan diri untuk ziarah ke makan ayahnya, Trenggono.
"Bismillahirahmanirahim minta restunya Papa," tulis KD sebagai caption melengkapi beberapa potret saat ziarah ke makam ayahnya.
Terlihat dari foto yang dibagikan, dia tak lupa menabur bunga di pusaran sang ayah. Hanya saja penampilan Kris Dayanti menjadi sorotan. Istri Raul Lemos ini mengenakan kaos pendek putih yang dipadukan dengan celana kain panjang. Wajahnya pun full makeup seperti biasanya.
Gara-gara penampilannya itu, warganet mengkritik karena tak mengenakan hijab atau minimal memakai kerudung untuk menutupi bagian kepalanya.
"Kok enggak pkai jilbab sih buk KD di makam nya," komentar warganet.
"Pake kerudung. Orang mau ziarah ke ortu," kata warganet lain.
"Pake kerudung lah paling minimal setidaknya menghargai yah ahli kubur," ujar warganet lainnya mengkritik.
Ada juga yang menyebut ibu Aurel Hermansyah ini hanya pencitraan saja.
"Niat ziarah apa cuma numpang foto," kata warganet. "Pencitraan banget dehh, berbuat baik tidak perlu diposting," imbuh warganet lain.
Baca Juga: Ngonten Bareng, Interaksi Kellen Anak Kris Dayanti dengan Anies Baswedan Jadi Omongan
Meski ada yang julid, penggemar KD tetap membela sang idola dengan mengatakan yang penting niatnya bukan penampilannya.
"Foto itu kalau menurutku momen Bu. Karena waktu tuh enggak bisa diputar ulang kembali," kata seorang warganet membela. "Yang penting niatnya," ucap yang lainnya membela.
Tambahan informasi, Kris Dayanti setelah tak menjadi anggota dewan, dia kini mencalonkan diri menjadi Wali Kota Batu. Banyak yang mendukungnya karena KD memang asli orang sana, meski beberapa juga mengkritik dirinya maju ingin menjadi kepala daerah karena berbekal popularitas.
Namun dilihat dari kinerja KD saat masih menjadi anggota dewan di DPR RI, netizen banyak yang menilai jika kinerja istri Raul Lemos ini baik dibandingkan yang lainnya. Dia benar-benar menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat.
Meski soal gaya hidup, KD tetaplah artis yang glamor namun dirinya berusaha menyesuaikan tempat.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Ngonten Bareng, Interaksi Kellen Anak Kris Dayanti dengan Anies Baswedan Jadi Omongan
-
Maju Jadi Calon Wali Kota Batu, Harta Kekayaan Kris Dayanti 4 Kali Lipat dari Anang Hermansyah
-
Adu Mewah Kado dari Kris Dayanti Vs Ashanty di Ulang Tahun Azura, Wujudnya Bikin Ameena Iri
-
Pergi Jauh Tanpa Kris Dayanti, Raul Lemos Bagikan Curhatan Pilu: Ya Gini Jadinya
-
Serasa Masih ABG, Momen Raul Lemos Suapi Kris Dayanti di Depan Umum Bikin Meleleh
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Gokil! Bonnadol Tampil Fasih Berbahasa Indonesia di Fan Meeting Jakarta
-
Mimpi Besar Atta Halilintar Usai Gaet Legenda Timnas, Kini Incar Kolaborasi dengan Messi dan Ronaldo
-
Penampilannya Bikin Pangling, Deswita Maharani Ungkap 'Ritual' Boiyen Jelang Nikah
-
Profil Helwa Bachmid, Model yang Viral Usai Mengaku Istri Siri Habib Bahar
-
Dibongkar Indro Warkop, Banyak Aktor Top Mundur Perankan Dono
-
Raisa Siapkan Konser Tunggal Lagi di 2026, Usung Konsep yang Beda
-
Ammar Zoni Tiba-Tiba Minta Surat Nikah Padahal Belum Sah, Dokter Kamelia Kaget
-
Asal-usul Habib Bahar yang Rahasiakan Pernikahannya dengan Helwa Bachmid, Keturunan Rasulullah?
-
5 Dosa Masa Lalu Habib Bahar bin Smith, Ulama yang Rahasiakan Pernikahannya dengan Model
-
Ikuti Jadwal Geng The Prediksi, Boiyen Rela Rombak Tanggal Nikah