Suara.com - Denny Sumargo memberikan kabar terkini terkait hasil polling donasi Agus Salim Rp1,3 miliar yang dia buat sebelumnya.
Polling ini dibuat Densu, sapaannya untuk para donatur. Ada tiga pilihan yang bisa dipilih donatur. Pertama, diserahkan kepada Agus Salim.
Kedua, donasi Agus Salim disalurkan ke orang lain yang juga membutuhkan dana. Ketiga, uang donasi dikembalikan ke donatur.
Menurut Densu, hasil sementara polling tersebut menunjukkan sebagian besar donatur ingin uang donasi tersebut diberikan kepada pihak lain daripada dikembalikan kepada Agus.
"Sepenglihatan saya kemarin itu paling tinggi diberikan kepada orang lain. Paling kecil itu yang diberikan kepada Agus," kata Denny Sumargo saat ditemui di Polda Metro Jaya, Senin (18/11/2024).
Adapun Densu sendiri tak yakin apakah Agus Salim sudah mengetahui perihal polling ini.
Di sisi lain, Denny Sumargo memastikan bahwa polling ini sifatnya legal dan diawasi oleh Kominfo.
"Karena polling itu resmi, diawasi oleh Kominfo juga. Kemudian ada tanda tangan surat kuasa, surat kuasa elektronik, dan kemudian nanti akan diverifikasi," ucap Densu.
"Dan itu (teknis pengembalian uang) nanti silakan ditanya ke kuasa hukum donatur akan dibawa ke mana hasil polling itu karena uangnya akan ke sana," tambahnya.
Perihal polling ini disampaikan Denny Sumargo dalam mediasi antara Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi dengan pihak Agus Salim.
Baca Juga: Absen Temui Teh Novi saat Mediasi Donasi, Agus Salim Sakit Gigi
Sebagaimana diketahui, Novi merupakan YouTuber sosial yang bekerja membantu orang-orang yang terkena musibah. Salah satunya Agus Salim yang jadi korban penyiraman air keras oleh karyawannya.
Novi berinisiatif membuka galang dana untuk pengobatan Agus. Novi juga membuka peluang Agus tampil di podcast Denny Sumargo untuk mendapatkan lebih banyak donasi.
Sayangnya, niat baik Novi membantu Agus malah menjadi bumerang. Kini Novi dilaporkan Agus ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik.
Berita Terkait
-
Tak Gentar, Denny Sumargo Ogah Cabut Laporan Meski Farhat Abbas Minta Damai
-
Denny Sumargo Tak Tinggal Diam, Laporkan Balik Farhat Abbas Terkait Pengancaman
-
Fotonya dengan Miras di Kelab Malam Viral, Teh Novi Keberatan Kehidupan Pribadinya Diusik
-
Kronologi Kasus Donasi Agus Korban Penyiraman Air Keras, Kini Cuma Tersisa Rp1 Juta?
-
Deddy Corbuzier Gemetaran Dengar Cerita Denny Sumargo Soal Diancam Farhat Abbas
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Azizah Salsha Banting Setir dari Tenis ke Padel, Langsung Sabet Kemenangan di TOSI Season 4
-
Sidang Cerai Perdana Raisa Hamish Daud Digelar Besok, Mediasi Jadi Penentu
-
Dukungan Menyentuh Beby Prisillia untuk Onad: Kamu Suami Terbaik!
-
Tetap Anggap Onad Sahabat, Kocaknya Deddy Corbuzier Pertanyakan Program Login
-
Terungkap! Ini Modus 'Gali Lobang Tutup Lobang' yang Dipakai Admin untuk Tipu Fuji
-
Surat Cinta Jerome Polin untuk Mendiang Ayah
-
Siapa Sabrina Alatas? Sosok Chef Muda Mirip Raisa, Diduga Selingkuhan Hamish Daud
-
Isak Tangis Istri Ungkap Kronologi Ayah Jerome Polin Meninggal Dunia
-
Mengenal Clot, Gumpalan Darah Mematikan yang Renggut Nyawa Ayah Jerome Polin