Suara.com - Selebrasi Marselino Ferdinan usai berhasil membobol gawang Arab Saudi sebanyak dua kali dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (19/11/2024) mencuri perhatian banyak orang.
Usai cetak gol kedua, gelandang skuad Garuda itu langsung berlari ke tepi lapangan dan duduk di kursi anak gawang. Gesturnya sangat santai, dengan tubuh disandarkan ke belakang, satu kaki diluruskan dan kaki lainnya menginjak bola.
Kerumuman fotografer yang berebut mengambil potret Marselino duduk di kursi ballboy membuat momen selebrasi tersebut semakin dramatis.
Gaya selebrasi itu seketika viral di media sosial, terutama platform X. Banyak warganet membandingkan Marselino dengan sejumlah pesepak bola dunia, terutama Cristiano Ronaldo.
Sineas sekaligus komika Ernest Prakasa pun turut menanggapi momen ikonik tersebut. Menurutnya, pemain Oxford United itu sebenarnya sudah menyiapkan gaya selebrasi tersebut.
"Kayak udah nyiapin banget yak hahahaha naizz pedenya (percaya dirinya)!" puji Ernest Prakasa dalam sebuah cuitan, dikutip pada Rabu (20/11/2024).
Dalam cuitannya, Ernest Prakasa menyisipkan postingan lain dari akun @GIBOLofficial yang menampilkan potret Marselino melakukan selebrasinya.
"Selebrasi dan nama yang akan diingat!! Marselino Ferdinan, 2 gol ke Arab Saudi di R3 Kualifikasi PD," bunyi caption untuk postingan tersebut.
Cuitan Ernest Prakasa menui beragam reaksi yang berbeda dari warganet. Beberapa setuju, sementara yang lain menyanggah.
"Kayaknya spontan koh karena 2 gol harusnya udah aman, makanya gol pertama gak aneh-aneh selebrasinya Marselino," ujar seorang warganet.
"Spontan ini koh, gol kedua kayak bener-bener ngomong 'sini lu pada yang meragukan saya' wkwk," kata warganet lainnya.
"Habis gol, doi ke sana, ngeliat anak gawang lagi duduk terus doi ngasih kode buat minggir," canda warganet lain.
Berita Terkait
-
Indonesia Tekuk Arab Saudi, Ernest Prakasa Sindir Haters Shin Tae Yong: Pindah ke Bahrain Aja
-
Pesona Marselino Ferdinan, Cetak Brace Kemenangan Indonesia Atas Arab Saudi
-
Marselino Ferdinan Diklaim Pemain dari Malaysia, Netizen Duga Akun Palsu
-
Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Pak Muh Teriak Alhamdulillah Sampai Sujud Syukur
-
Marselino Ferdinan Dua Kali Bobol Gawang Arab Saudi, Selebrasi Heboh Pak Muh Mood Banget!
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Tentang Nasib Ibu di Panti Jompo
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Goyang Maut di Panggung Bundaran HI, Lia Ladysta Tak Lupa Kirim Doa buat Korban Bencana
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Jadi Film Indonesia Ketiga yang Tembus 10 Juta Penonton
-
8 Rekomendasi Film Hollywood Bernuansa Tahun Baru yang Tak Lekang Waktu
-
Top 10 Film Netflix Indonesia Terpopuler Akhir 2025, Jumbo Nomor Satu