Suara.com - Libur akhir tahun mau ngapain? Anda bisa mencoba nonton drama korea seperti yang akan dilakukan oleh para netizen. Di social media X (dulu twitter), netizen berdiskusi tentang drakor of the year. Nah berikut kami rangkum drakor of the year, rekomendasi netizen.
Kira-kira drama Korea apa saja yang masuk dalam rekomendasi dan wajib ditonton sebelum tahun 2024 ini berakhir? Apakah drakor favorit kalian masuk dalam daftar berikut?
Akun @melpointz menyebut drama korea berjudul Lovely Runner dan The Judge from Hell bisa jadi pilihan tontonan di akhir minggu atau untuk menghabiskan tahun baru. Selain itu, ada juga yang menyarankan drama korea bergenre detektif komedi berjudul Seoul Busters.
Akun @19Rinaan bahkan membuatkan daftar drakor of the year. Rekomendasi drakor of the year, netizen dengan nama akun @19Rinaan antara lain Be Melodramatic, Bulgasal, Trap, Phantom, Signal, The Guest, dan The King of Pig. Nah, daripada penasaran, mari kita baca sinopsisnya satu per satu.
1. Lovely Runner
Lovely Runner merupakan drama adaptasi web novel popular berjudul "The Best of Tomorrow" karya Kim Bbang. Serial drama Lovely Runner ditulis oleh penulis drama True Beauty.
Lovely Runner dibintangi oleh Byeon Woo-seok dan Kim Hye-yoon bercerita tentang duo sejoli yang sebenarnya saling jatuh cinta tetapi ruang dan Waktu tidak memberi mereka kesempatan bersama.
Drama ini bermuatan kisah romantic supranatural di mana tokoh utamanya Kembali ke masa lalu untuk menghidupkan Kembali idola yang dicintainya. Anda bisa nonton streaming Lovely Runner di platform viu.com.
2. The Judge from Hell
The Judge from Hell merupakan drama comeback Park Shin hye setelah beberapa saat hiatus karena menikah dan hamil.
Drama ini mengisahkan karakter Kang Bit Na (Park Shin Hye), seorang hakim elit dengan penampilan cantik, tetapi ia adalah iblis yang misinya datang ke dunia manusia untuk menghukum mereka yang telah menganiaya orang lain dan mengirim mereka ke Neraka.
Baca Juga: Cha Hak Yeon Menerima Tantangan Berperan di Drama BL 'My Neighbor Killer'
Kang Bit Na berjumpa dengan Detektif Han Da On. Dalam proses menghukum orang-orang jahat, terjadi hal-hal kocak di antara keduanya dan mereka juga saling jatuh cinta.
3. Seoul Busters
Drama korea bergenre detektif, kriminal, dan komedi ini akan mengocok perut Anda dengan setiap aksi kocak para karakter di dalamnya. Meskipun mereka dijuluki tim terburuk, tetapi mereka berhasil mencetak prestasi sejak kapten baru muncul.
Penampilan mereka yang tidak serius, berbanding terbalik dengan keberhasilan mereka dalam menangkap penjahat. Awalnya mereka adalah pasukan dengan peringkat terendah di kepolisian. Mereka bekerja sama dengan pemimpin Tim Kejahatan Kekerasan elit dan berubah menjadi pasukan berkinerja terbaik.
4. Be Melodramatic
Anda bisa menonton Be Melodramatic di Netflix. Drama korea ini merupakan cerita komedi romantis yang menggambarkan kehidupan sehari-hari sahabat berusia 30 tahun Lim Jin Joo, Lee Eun Jung dan Hwang Han Joo.
Lim Jin Joo adalah seorang penulis serial drama. Dia memiliki pasang surut emosional. Kepribadiannya agak unik. Meskipun dia adalah seorang penulis serial drama, dia mencoba menulis naskahnya dengan gaya sastra.
Dia juga membuat percakapan dengan tas mewah di jendela toko. Lee Eun Jung adalah sutradara dokumenter. Dia telah menikmati film dokumenter sejak dia masih kecil. Dia menjalankan perusahaan produksinya sendiri dan dia adalah satu-satunya anggota staf di perusahaan tersebut.
Berita Terkait
-
Cha Hak Yeon Menerima Tantangan Berperan di Drama BL 'My Neighbor Killer'
-
Penasaran! 5 Misteri yang Muncul di Episode Awal Drama When The Phone Rings
-
Baru Tayang, Drama Korea When the Phone Rings Puncaki Netflix di 31 Negara
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki