Suara.com - Sunhaji merupakan nama penjual es teh yang terekam di momen pengajian Miftah Maulana atau yang akrab disapa Gus Miftah. Sunhaji kala itu dikatain bodoh karena berjualan es teh sehabis hujan.
Kendati begitu, Miftah Maulana sudah meminta maaf kepada Sunhaji. Nasib Sunhaji pun berubah dalam semalam, banyak orang yang mengunjungi dan memberikan bantuan untuknya termasuk dari kalangan figur publik.
Bahkan kunjungan ke rumah Sunhaji kabarnya kini sudah dibatasi saking ramainya. Lantas siapa saja figur publik beri bantuan untuk Sunhaji? Simak ulasannya berikut ini.
1. Willie Salim
Willie Salim mendatangi rumah Sunhaji secara langsung di Magelang, Jawa Tengah. Tidak dengan tangan kosong, Willie membawa segepok uang yang ternyata senilai Rp100 juta untuk Sunhaji.
Dengan uang tersebut, Willie Salim berharap Sunhaji bisa membayar uang sekolah anaknya yang tertunggak serta pergi umrah. Willie juga menyarankan Sunhaji membuka warung di rumah agar tidak lelah berkeliling menjajakan es teh.
2. Andre Taulany
Andre Taulany menjadi salah satu figur publik yang menyampaikan doanya agar derajat Sunhaji dinaikkan Allah SWT serta diberikan kelancaran mendapatkan rezeki halal.
Diam-diam Andre Taulany membantu Sunhaji melalui Ustaz Derry Sulaiman. Andre memberikan Rp10 juta untuk Sunhaji, serta menawarkan diri untuk menjalin komunikasi apabila diperkenankan.
3. Boby Tince
Tak lama setelah video penjual es teh dihina Miftah Maulana viral di media sosial, Boby Tince langsung menyambangi rumah Sunhaji yang sederhana bareng rekan-rekannya.
Boby Tince menjadi satu dari sekian banyak figur publik yang menjanjikan Sunhaji untuk berangkat umrah. Biaya umrah di Indonesia berkisar Rp27 juta hingga Rp45 juta per orang.
Baca Juga: Riwayat Karier Yati Pesek: Sinden Senior yang Dilecehkan Gus Miftah di Depan Umum
4. Bebizie
Bebizie yang saat ini berstatus sebagai anggota DPRD DKI Jakarta memang tak bertemu Sunhaji secara langsung. Namun Bebizie menitipkannya kepada Bobby Tince.
Bebizie mengaku memberikan bantuan yang dititipkan kepada Bobby Tince sebesar Rp10 juta. Melalui unggahan di Instagram, Bebizie mendoakan Sunhaji selalu sehat dan tidak berhenti menjadi orang baik.
5. Emy Aghnia
Selebgram Emy Aghnia ikut menangisi video Sunhaji diolok Miftah Maulana di depan para jemaah. Oleh sebab itu, Emy tergerak memberikan hadiah umrah untuk Sunhaji.
Sayangnya Emy Aghnia malah dibilang panjat sosial alias pansos gara-gara merekam momen saat menangis menonton video Sunhaji di pengajian Gus Miftah.
6. Presiden Prabowo Subianto
Terakhir, ada Presiden Prabowo Subianto yang mengutus admin dari Partai Gerindra membantu Sunhaji lewat Pengurus Anak Cabang Gerindra Grabag.
Presiden Prabowo memberikan modal usaha untuk Sunhaji. Sayangnya nominalnya tidak disebutkan.
Berita Terkait
-
Bukti Valid Keintiman Gus Miftah dengan Keluarga Amien Rais: Dia Saya Anggap Bapak
-
Deddy Corbuzier "Dilabrak" Netizen Ulah Enggan Tegur Gus Miftah: Cari Guru yang Benar Adabnya, Kawanmu Offside!
-
Aibnya sampai Dibahas Pejabat Malaysia, PM Anwar Ibrahim Pertanyakan Akhlak Gus Miftah
-
Alasan Gus Miftah Selalu Pakai Kacamata Hitam, Berawal dari Klub Malam
-
Intip Beda Gaya Humor Gus Dur dengan Gus Miftah, Bak Bumi dan Langit
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash