Suara.com - Merayakan dua dekade berkarya, The Changcuters baru saja menggelar konser bertajuk 20 Tahun Tangguh. Konser tersebut berlangsung di Ecovention Concert Hall, Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu (7/12/2024).
Para personel tak menyangka The Changcuters bisa mencapai usia 20 tahun. Padahal menurut Tria sang vokalis band ini dibentuk dari hasil keisengan semasa kuliah.
"Alhamdulillah 20 tahun, nggak nyangka kita akhirnya bisa sampai ke titik ini. Kita mengidam-idamkan membuat konser tunggal," kata Tria dari atas panggung.
Tria, Dipa, dan Qibil saling kenal saat mereka sama-sama kuliah di UNPAD Bandung. Kebetulan, ketiganya punya hobi yang sama, yaitu bermusik.
"Jadi The Changcuters itu berawal dari kenalnya, bertemannya. Saya, Dipa, sama Qibil dulu satu kampus di Bandung. Di UNPAD," ucap Tria.
"Kami bertoga waktu itu di Fikom bareng. Ya biasalah, sama kayak kalian lah, ngak ada kerjaan ya kan, nongkrong, nongkrong. Karena kita senang sama musik, terus kita 'pengin ah, bikin band yuk'," sambungnya.
Setelah empat tahun bersahabat, Tria cs akhirnya sepakat mendirikan The Changcuters bersama Alda dan Erick.
"Perlu empat tahun buat kenal segitunya. Sampai akhirnya kita memutuskan untuk bikin band. Sungguh keputusan yang biasa aja," imbuhnya seraya berkelakar.
Baca Juga: Impian Jadi Kenyataan! Praz Teguh Sukses Magang Jadi Vokalis The Changcuters
Konser The Changcuters berlangsung hingga hampir tiga jam. Sejumlah hits seperti I Love U Bibeh, Racun Dunia, Gila-gilaan, hingga Main Serong, dibawakan untuk menghibur penonton.
Tidak sendiri, pada konser malam itu The Changcuters juga menggaet para 'vokalis magang' alias kolaborator buat bernyanyi bersama. Mereka adalah El Rumi, Baale, Pamungkas, Praz Teguh, dan Sinyorita.
The Changcuters bersama para kolaborator membawakan sekitar 20 lagu.
Berita Terkait
-
Festival KOPLING 2025 Siap Bikin Pening, The Changcuters dan Danilla Keluar dari Zona Nyaman
-
Hadir Oktober 2025, Synchronize Fest 2025 Umumkan Lineup Keragaman Musik Indonesia Antargenerasi
-
Tria The Changcuters Jatuh Lagi dari Panggung, Aksi Nekatnya Bikin Khawatir
-
Main Serong The Changcuters: Lagu Lama yang Kembali Relevan di Tengah Skandal Perselingkuhan Artis
-
Riders Sederhana 10 Penyanyi Selain Ari Lasso, Aldi Taher yang Penting Makanan Halal
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Viral Ustaz Mengajar 85 Anak Tanpa Bayaran, Rela Lapar dan Hampir Terusir dari Kontrakan
-
Temuan Tabung Whip Pink di TKP Lula Lahfah Jadi Pintu Masuk Aturan Baru Penindakan Hukum
-
Amanda Manopo Terpukul, Calon Bayinya Dicaci dengan Sebutan Anak Haram
-
Muncul Isu Liar Soal Rully Anggi Akbar Setelah Digugat Cerai Boiyen
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen