Suara.com - Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi menyambangi Komnas Perempuan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa (10/12/2024).
Kedatangan Teh Novi adalah untuk membuat aduan atas pelecehan verbal yang dilakukan pengacara Alvin Lim melalui siaran YouTube.
"Menceritakan kronologi terkait dugaan pelecehan secara verbal yang dilakukan oleh AL belakangan ini, yang memang sudah dilaporkan soal ITE-nya. Jadi sifatnya konsultasi ke Komnas Perempuan," kata Garry Julian selaku kuasa hukum yayasan milik Teh Novi usai membuat aduan.
"Yg jelas sih kedatangan kami di sini meminta atensi," timpal Teh Novi dalam kesempatan yang sama.
Menurut Teh Novi, apa yang ditudingkan Alvin Lim telah mencoreng harkat dan martabatnya sebagai perempuan.
Diketahui, Alvin Lim sempat menuduh Teh Novi melakukan perdangan manusia, menjual narkoba, hingga menjadi pelacur.
"Hari ini kedatangan Teh Novi untuk membuat pengaduan di Komnas Perempuan. Di mana seperti teman-teman saksikan banyak statement yang memojokkan harkat martabat sebagai perempuan," tutur Disna Riantina selaku kuasa hukum Teh Novi.
"Kami berharap ini tidak terjadi lagi baik itu kepada teh Novi atau ke perempuan lain di Indonesia. Bagaimana seorang oknum advokat sangat meragukan kemampuan perempuan untuk berdiri teguh di kakinya sendiri. Sehingga dia menyampaikan dengan santainya pekerjaan-pekerjaan yang tidak pantas," tambahnya.
Di sisi lain, Teh Novi sendiri sudah melaporkan Alvin Lim ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik dan merendahkan perempuan.
Baca Juga: Hotman Paris Desak Teh Novi Laporkan Alvin Lim, Razman Arif Meradang
Teh Novi sudah menegaskan bahwa dia tak akan mau berdamai dengan Alvin Lim meski sang advokat memohon sekalipun.
"Dimaafkan, tapi pidana tetap jalan. Jalan terus (laporannya) ya," ujar Teh Novi.
"Karena statement-statement itu, anak saya jadi di-bully. Bahkan banyak juga yang nanya sama wali kelasnya apa arti pelacur, narkoba, dan lain-lain," imbuhnya.
Sebagaimana diketahui, Alvin Lim muncul di tengah kisruh donasi Rp1,5 miliar Agus Salim dan Teh Novi. Alvin yang memihak Agus ikut mencoba menjatuhkan Teh Novi.
Sang pengacara mencurigai Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan milik Teh Novi bergerak dengan cara yang ilegal. Teh Novi dituduh melakukan jual beli manusia dengan yayasan tersebut.
Teh Novi juga dituduh memakai narkoba hingga melacur. Hal ini disampaikan Alvin Lim melalui sebuah tayangan YouTube.
Berita Terkait
-
Teh Novi Tak Sudi Damai Meski Alvin Lim Memohon: Anak Saya Sampai Tanya Apa Itu Pelacur?
-
Teh Novi Laporkan Alvin Lim, Hotman Paris Girang Bukan Main
-
Pratiwi Noviyanthi Pastikan Laporan ke Alvin Lim Tidak Pengaruhi Kesepakatan Damai dengan Agus Salim
-
Ikuti Saran Hotman Paris, Pratiwi Noviyanthi Seret Alvin Lim ke Polda Metro Jaya
-
Irjen Purn Ricky Sitohang Sentil Alvin Lim yang Tuduh Teh Novi Jual Beli Anak ODGJ: Buktikan Secara Fakta!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
Anak Pakai Rok Terlalu Pendek di Sekolah, Zaskia Adya Mecca Kena Tegur Guru
-
Dipha Barus Lantang Suarakan Viva Palestina Usai Menang Piala AMI Awards 2025
-
Melihat Pro Kontra Kemenangan Lagu Garam dan Madu di AMI Awards 2025
-
Baskara Putra Borong 5 Piala AMI Awards 2025, Sebut Trofi Cuma Buat Pajangan di Rumah
-
Sarwendah Patahkan Tudingan 2 Bulan Jauhkan Anak dari Ruben Onsu, Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Pidato Mengharukan Raisa di AMI Awards 2025, Persembahkan Piala Buat Anak Hingga Vidi Aldiano
-
Trauma Didatangi Debt Collector atas Tunggakan Ruben Onsu, Sarwendah Curhat Ketakutan
-
Pacaran dengan Reza Arap, Lula Lahfah Dapat Peringatan dari Para Sahabat
-
Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2025, Hindia Boyong Piala Album Terbaik
-
Sarwendah Bantah Halangi Ruben Onsu, Beberkan Cara Mudah Bertemu Anak: Ayah Tinggal WhatsApp Aku