Suara.com - Setelah bebas dari penjara, Lina Mukherjee terang-terangan menceritakan sisi gelap penegakan hukum di Indonesia. Dia mengungkap, banyak oknum yang mencari keuntungan dari kasus pidana orang.
Lina Mukherjee mengaku, telah menggelontorkan dana hingga Rp600 juta untuk membiayai oknum pengacara, jaksa, dan penegak hukum lain.
"Pengacaraku ini kan matre, ya. Sedikit-sedikit duit. Mungkin ada Rp600 juta, tiba-tiba diminta Rp25 juta. Aku dalam hati, 'coba yang minta duit ini pikirkan aku ini tersangka, apa pekerjannya?'," ujar Lina Mukherjee.
Dengan cara demikian, lanjut pengakuan Lina Mukherjee, kasusnya dapat diproses dengan cepat di pengadilan.
"Intinya dari kasusku, kalian jangan percaya sama orang. Kalau oknum itu enggak dikasih uang, kasusku tuh enggak cepat naik loh," ujar Lina Mukherjee.
Setelah diputuskan hukuman penjara oleh pengadilan, Lina Mukherjee mengeklaim masih kerap diminta uang oleh beberapa oknum agar bisa segera menghirup udara bebas.
Akan tetapi, Lina Mukherjee mengaku tidak tergiur dengan tawaran oknum tersebut karena mendapat wejangan dari Saipul Jamil.
"Saipul Jamil yang baik hati selalu bilang, 'Dek jangan keluarin uang'. Dia itu hukuman tiga tahun, terus dia ngeluarin uang (tapi) ketahuan suap, naik jadi enam tahun. Makanya aku tahan," ucap Lina Mukherjee.
Cuplikan unggahan video pengakuan Lina Mukherjee diperas oleh oknum pengacara ketika proses hukum penistaan agama ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 76 ribu jumlah tayangan.
Baca Juga: Kehidupan Lina Mukherjee Selama di Penjara, Duit Ratusan Juta Rupiah Sampai Ludes
"Lina Mukherjee mengaku ditipu pengacaranya," tulis akun @podcastviralll, dilansir pada Jumat (13/12/2024).
Perihal itu, sejumlah warganet turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Contoh real hukum di Indonesia. Salut mbak Lina, berani bicara," tulis seorang warganet.
"Tapi emang rata-rata begitu oknum," kata warganet lain mengakui. "Kan sudah bebas, tuh. Spill aja semuanya, namanya laporkan," imbuh warganet yang lainnya.
Berita Terkait
-
Lama Menjanda, Dewi Perssik Diteror Surat Ajakan Nikah hingga Didatangi Pria yang Lakukan Ekshibisionisme
-
Nangis Sesenggukan, Lina Mukherjee Kenang Masa Sulit Mendekam di Penjara
-
Bebas dari Penjara, Lina Mukherjee Cerita Tidur Sekamar Bareng 40 Napi
-
Kehidupan Lina Mukherjee Selama di Penjara, Duit Ratusan Juta Rupiah Sampai Ludes
-
Lina Mukherjee Dulu Kerja Apa? Sekarang Ungkap Isi Rekeningnya Cuma Rp5 Juta usai Bebas Penjara
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak