Suara.com - Selain model, Ratu Rizky Nabila juga dikenal sebagai seorang penyanyi. Kekinian, perempuan yang biasa disapa Nabila itu merilis single terbaru berjudul "Waktu yang Salah".
Menariknya, "Waktu yang Salah" diciptakan sendiri oleh Ratu Rizky Nabila. Sementara aransemennya digarap dengan apik oleh Leonard "Nyo" Kristiant, yang juga bos Nyo Music, label yang menaungi Rizky Ratu Nabila.
"Waktu yang Salah" bercerita tentang percintaan, di mana seseorang yang mengharapkan pasangannya berada bersamanya, namun hubungannya terjalin di waktu yang salah.
"Tapi ini bukan mencakup percintaan saja, tapi soal pekerjaan, bisa tentang kuliah salah jurusan, bisa juga keadaan rumah tangga enggak baik baik saja, jadi timingnya enggak pas tapi kita ditempatkan di dalamnya," kata Nabila dalam keterangan resmi.
"Jadi lagu 'Waktu yang Salah' itu bisa didengerin dalam permasalahan apapunlah. Jadi untuk nemenin galau sih spesifiknya," ujar Nabila menyambung.
Lagu ini memang dipersembahkan khusus Nabila untuk para penggemarnya. Apalagi, cerita di balik lagu ini rupanya diambil dari rangkaian cerita para fans di berbagai media sosial seperti Instagram dan TikTok.
"Dengan lagu ini supaya audiensku merasa senang dan akhirnya aku enggak egois lagi. Jadi lagu ini untuk fanbase ku, karena dibuat dari curhatan-curhatan fanbase, yang suka komen di Instagram, Tik Tok, dan YouTube. Jadi bagaimana aku buat supaya aku bisa mengapresiasi mereka dan menjadi musisi yang enggak egois, akhirmya aku coba buat lagu ini," imbuh Nabila.
Meski lagu "Waktu yang Salah" ia ciptakan sendiri, tetapi Ratu Rizky Nabila tak bisa menampik peran penting Leonard "Nyo" Kristianto selaku produser eksekutif. Nyo berperan penting dalam membimbing dan mengkoreksi dalam pembuatan lagu. Menurut Nabila, Nyo adalah musisi inspiring dan perfectionist.
Baca Juga: Sudah Gak Dinafkahi, Anak Ratu Rizky Nabila Mau Direbut Istri Baru Mantan Suami
"Pak Nyo banyak memberikan masukan dan ini pertama kalinya buat laguku dimentori secara spesifik untuk bisa represent feeling-nya dan bisa masuk ke pendengar. Jadi suatu hal yang aku pelajari sebagai musisi dan produser juga bahwa ternyata aku enggak boleh egois kalau mau menjadi penyanyi dan penulis lagu," ucap Nabila.
"Kita harus How to send the feeling audience kita, karena sebagai entertain kita untuk menghibur orang, sedih bareng sama orang yang dengerin lagu kita, atau bahagia bareng sama orang yang dengerin lagu kita," tutur Nabila menambahkan.
Sementara Nyo mengungkapkan mengapa dirinya mau bekerjasama dengan Nabila. Alasannya selain lagunya bagus juga sangat jarang penyanyi yang merangkap sebagai penulis lagu.
"Kebanyakan kan kalau singer itu penulisnya orang lain. Jadi ini satu paket singer dan songwriter. Kadangkan songwriter bisa bikin lagu, tapi juga tidak bisa merepresentasikan lagu itu. Jadi dalam kolaborasi ini saya bilang sama Nabila, ini lagumu jadi bisa ngebawain begini begini. Jadi jarang satu paket ini singer dan songwriter," kata Nyo.
Lagu "Waktu yang Salah" dari Ratu Rizky Nabila dirilis pada 20 Desember 2024 dan bisa dinikmati di seluruh platform digital.
Berita Terkait
-
Sudah Gak Dinafkahi, Anak Ratu Rizky Nabila Mau Direbut Istri Baru Mantan Suami
-
8 Potret Ratu Rizky Nabila Umrah, Akui Tidak Meminta Neka-neka
-
Dulu Bercadar, Ratu Rizky Nabila Kini Ikut-ikutan Wulan Guritno Pamer Bikini
-
Ratu Rizky Nabila Singgung Artis Lepas Hijab yang Dikoordinasi Ustaz Derry Sulaiman, Nathalie Holscher?
-
Ratu Rizky Nabila Spill Tipis-Tipis Konsep Hijrah Para Artis, Settingan Demi Raih Simpati?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Ngaku Prioritaskan Anak, tapi Diduga Buang Ressa, Denada Panen Hujatan
-
Setia Temani Onad Rehabilitasi, Beby Prisillia Pegang Janji di Hadapan Tuhan: Dia Butuh Gue
-
Boiyen Dipastikan Tak Terlibat Kasus Penggelapan Sang Suami
-
Pro Kontra Aksi Pasha Ungu 'Semprot' Veronica Tan di Rapat DPR, sampai Dituding Cari Panggung
-
Pekerjaan Rully Anggi Akbar yang Dituntut Cerai Boiyen
-
Profil Afan DA 5, Pedangdut yang Disebut Dewi Perssik Minta Bayaran Serupa Lesti Kejora
-
Jennifer Coppen Santai Ungkit Kecelakaan Dali Wassink, Ucapannya Dianggap Kelewatan
-
Ernest Prakasa Bahas Keuntungan Film Agak Laen, Ternyata Dibagi-bagi ke Pihak-Pihak Ini
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah