Suara.com - Ketika menjadi bintang tamu talkshow "Pagi Pagi Ambyar" pada Selasa (24/12/2024), Sule terang-terangan mengutarakan perasaan kesepian ditinggal anak-anaknya.
Dalam acara tersebut, Rian Ibram selaku host mulanya menanyakan sikap Sule dalam rangka mempersiapkan kehidupan setelah anak-anaknya berumah tangga kelak.
"Di usia seperti sekarang, persiapannya apa sih kang? Satu demi satu anak akan meninggalkan dalam tanda kutip tidak tinggal satu rumah lagi, punya urusan keluarga masing-masing," kata Rian Ibram.
Menurut pemilik nama Entis Sutisna tersebut, dirinya akan berfokus mengelola bisnis yang telah digelutinya. Beberapa bisnis yang dimilikinya adalah properti dan industri kreatif.
"Enggak ada persiapan, saya mah jalanin aja. Untuk saat ini mengelola uang yang ada, cari usaha. Untuk anak-anak juga semua," tutur Sule.
Pada kesempatan itu, eks suami mendiang Lina Jubaedah dan Nathalie Holscher tersebut juga mengungkap telah membagi-bagi tugas mengelola bisnis kepada anaknya.
"Kayak misalkan Putri pegang yang ini, dia yang kelola. Iki sebagai kakak (juga begitu). 'Udah kalian konsentrasi masing-masing kerja aja deh, udah," ujar Sule.
Rian Ibram pun kembali mengajukan pertanyaan. Kali ini, dia bertanya ihwal perasaan Sule ketika anak-anaknya kelak mengikuti jejak Rizky Febian berumah tangga.
"Pernah merasa kesepian enggak?" ucap Rian Ibram.
Baca Juga: Diam-diam Saling Kenal, Sule Takjub Perawakan Haldy Sabri Berubah Usai Nikahi Irish Bella
Mendengar hal itu, komedian 48 tahun ini pun mengaku merasa kesepian. Meski begitu, Sule menilai rasa kesepian yang dialaminya merupakan bentuk karma atas kelalaiannya di masa lalu.
"Ya, pasti lah. Cuma saya selalu berkaca pada diri saya sendiri, mungkin ini karma dari saya dulu jarang di rumah karena nyari duit. Jadi, ya sudah mau bagaimana lagi," ujar Sule.
Berita Terkait
-
Jarang Tampil di TV, Sule Ternyata Kini Mengelola Tempat Wisata
-
Merokok saat Jadi Bintang Tamu Podcast, Etika Sule Tuai Pro Kontra
-
Anak Ulang Tahun, Nathalie Holscher Tiba-tiba Berhijab
-
Nathalie Holscher Tak Rela Ada yang Duluan Ucapkan Selamat Ultah ke Anak, Lagi Nyindir Siapa?
-
Diam-diam Saling Kenal, Sule Takjub Perawakan Haldy Sabri Berubah Usai Nikahi Irish Bella
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026