Suara.com - Denny Sumargo merayakan Natal tahun ini bersama keluarga sang istri, Olivia Allan, di Singapura.
Natal kali ini cukup berat dirasakan oleh pria yang dijuluki Pebasket Sombong itu. Pasalnya dia dirundung banyak masalah hukum usai terlibat perseteruan dengan Farhat Abbas terkait uang donasi Agus Salim.
“Memang liburan Natal kita mau ke Singapura, cuma Oliv sama Biel itu kebetulan lagi ada di Bali karena ada kerjaan, jadi mereka dari Bali langsung ke Singapura,” ujar Denny Sumargo dikutip dari kanal YouTube Starpro pada Sabtu (25/12/2024)
Densu, panggilan akrab Denny Sumargo, mengaku keputusannya ke Singapura adalah sekaligus untuk menenangkan diri sejenak dari permasalahan yang kemarin dihadapinya.
“Natal ini kan banyak masalah yang gue juga harus hadapin, gue kepengin menenangkan diri lah dengan keluarga melupakan sejenak semua yang itu-itu,” ujarnya.
Perayaan Natal di Singapura juga sekaligus menjadi pengalaman pertama Denny dan istrinya yang baru saja dikaruniai anak perempuan yang diberi nama Gabriella Allan Sumargo.
“Gue pergi ke Singapura ketemu keluarga istri sekaligus bawa Biel ketemu sama sepupu-sepupunya jadi bisa untuk relaksasi lah,” ujar Densu.
“Pertama kali mudik ke Singapura, kan Biel udah duluan ke mamaku di Makassar, jadi habis itu biar adil juga dia ke rumah orang tuanya Oliv yang di Singapura,” katanya menambahkan.
Baca Juga: Denny Sumargo Sempat Bikin Podcast Bareng Ayah Natasha Wilona, Tapi Akhirnya Batal Tayang
Rutinitasnya sebagai kreator konten yang cukup sibuk membuat Denny Sumargo tidak menyia-nyiakan kesempatannya untuk quality time bersama istrinya.
“Seru lah, sekalian bapak sama ibunya jalan-jalan ada waktu berdua quality time untuk keluarga selama ini juga di Jakarta kan aku sibuk kerja,” ujarnya.
Denny juga mengungkapkan jika kepergiannya ke Singapura sekaligus untuk berziarah ke makam mertuanya, ayah dari Olivia Allan yang belum lama ini meninggal dunia.
Meskipun tidak ada perayaan khusus, Denny mengaku merasa bahagia bisa berkumpul bersama anak, dan keluarga sang istri yang ada di Singapura.
“Ngumpul-ngumpuk sih, kalau Natal nggak bagi angpao, kalau Imek baru bagi angpao. Biasanya ngumpul, berbagi tawa,” tandas Denny.
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
-
Dari 2nd Miracle in Cell No 7, Denny Sumargo Buka Peluang Kerja Sama Sineas Korea
-
Lepas Penat Ngurus Masalah Orang, Denny Sumargo Bakal Rayakan Natal di Singapura
-
Dari Mode Serius, Denny Sumargo Berubah 180 Derajat Demi Sang Anak
-
Belajar dari Kasus Agus, Denny Sumargo Tak Mau Bikin Konflik Baru Antara Natasha Wilona dan Ayahnya Lewat Podcast
-
Batal Tayangkan Podcast, Denny Sumargo Pilih Kejar Mediasi Buat Natasha Wilona dan Ayahnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV